Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) tahap pertama 2025 akan dicairkan senilai Rp400.000 untuk alokasi Januari dan Februari.
Proses pencairan ini diprediksi berlangsung setiap dua bulan sekali. Dana bantuan ini diharapkan membantu keluarga kurang mampu memenuhi kebutuhan pokok.
4. Program Indonesia Pintar (PIP)
Bantuan PIP dari Kementerian Pendidikan untuk siswa SD, SMP, SMA, dan SMK masih berlanjut pada 2025.
Proses pencairannya akan dibagi dalam tiga tahap, dengan skema yang serupa dengan tahun sebelumnya. Siswa yang telah masuk dalam daftar nominasi dan mengaktifkan rekening akan menerima bantuan ini.
5. Diskon Tarif Listrik 50 Persen
Bansos berupa diskon listrik sebesar 50 persen diberikan kepada pelanggan PLN dengan daya 450 VA hingga 2.200 VA.
Pelanggan prabayar akan menerima diskon otomatis saat membeli token listrik, sementara pelanggan pascabayar akan melihat diskon langsung pada tagihan bulan Januari dan Februari.
Diskon listrik ini menyasar puluhan juta pelanggan di seluruh Indonesia.
Kelima bansos yang akan cair di awal tahun 2025 ini diharapkan dapat membantu keluarga penerima manfaat mengatasi beban ekonomi.
Masyarakat disarankan untuk memantau informasi resmi terkait jadwal dan mekanisme pencairan agar tidak mengalami kesulitan.
Syarat Penerima Bansos 2025
Khusus untuk penerima bansos BPNT dan PKH, pastikan Anda memenuhi syarat sebagai penerima bansos. Berikut adalah kriteria yang harus dipenuhi:
Terdaftar di Data Tunggal Sosial Ekonomi (DTSE)
Anda harus tercatat dalam DTSE, basis data resmi pemerintah untuk menentukan penerima bantuan.