Ilustrasi Saldo Dana Bansos PKH Juli-Desember 2024. (IqbalStock/Pixabay)

EKONOMI

FIX! Saldo Dana Bansos PKH Juli-Desember 2024 Via Kantor Pos Cair Bertahap ke Pemilik NIK eKTP yang Terverifikasi, Simak Informasinya di Sini!

Minggu 29 Des 2024, 13:57 WIB

POSKOTA.CO.ID - Selamat untuk para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) Juli-Desember 2024, sebab pencairan saldo dana bansos via Kantor Pos terpantau sudah dicairkan secara bertahap.

Terpantau, surat undangan pencairan dari Kantor Pos masih diberikan setiap harinya untuk para KPM pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk Elektroniik (KTP) yang sudah terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan juga SIKS-NG.

Dengan diterimanya surat undangan pencairan saldo dana bansos PKH via Kantor Pos, banyak juga KPM yang segera menerima bantuannya dalam waktu dekat.

Update Terbaru Pencairan Saldo Dana Bansos PKH Juli-Desember 2024 Via Kantor Pos

Penyaluran saldo dana bansos PKH Juli-Desember 2024 ini terpantau sudah dilakukan pada KPM-KPM di seluruh Indonesia.

Melansir dari kanal YouTube Naura Vlog, pada Minggu, 29 November 2024, bantuan PKH Juli-Desember 2024 via Kantor Pos, sudah mulai disalurkan per tanggal 17 Desember 2024.

"Terpantau, surat undangan pencairan yang diberikan Kantor Pos, sudah diberikan bertahap setiap harinya kepada para KPM,." Ujar Naura Vlog.

Para KPM yang belum menerima surat undangannya hingga hari ini, diharapkan untuk menghubungi para pendamping sosial agar bisa mendapatkan informasinya.

Khusus pencairan via Kantor Pos, alokasi bantuannya adalah 3 bulan salur dalam 1 periode. Namun, pada akhir tahun ini, bantuannya disalurkan secara langsung merangkap 6 bulan salur atau 2 periode.

Silakan simak informasi lebih lanjut terkait syarat penerima berikut nominal dana bansos PKH Juli-Desember 2024 yang disalurkan via Kantor Pos di bawah ini.

Syarat Penerima Bansos PKH Juli-Desember 2024

Melansir dari kanal YouTube Kompas.com berikut adalah beberapa syarat penerima bansos PKH Juli-Desember  2024 yang dapat Anda simak:

  1. Warga Negara Indonesia
  2. Memiliki e-KTP
  3. Terdaftar di DTKS Kemensos
  4. Tidak Terdaftar Sebagai PNS, TNI, Polri, ASN, dan Lembaga Pemerintahan Lainnya.
  5. Termasuk Dalam Kelompok Masyarakat yang Membutuhkan
  6. Tidak Menerima Bantuan Pemerintah Lain, Seperti BLT UMKM, BLT Subsidi Gaji, atau Kartu Prakerja

Masyarakat atau KPM dengan daftar syarat di atas memiliki kesempatan untuk mendapatkan bantuan dari PKH Juli-Desember 2024.

Karena, penyaluran saldo bansos PKH 2024 Via Kantor Pos meliputi 3 bulan salur dalam 1 periodenya, dan dalam hal ini akan langsung dicairkan sebanyak 2 periode, maka bantuan yang akan disalurkan adalah double.

Contohnya, untuk komponen SMA menerima  Rp500.000 per periodenya, pencairan tahap 3 dan 4 dicairkan secara berbarengn, maka KPM akan menerima saldo bansos-nya dengan nominal Rp1.000.000.

Saldo bansos yang disalurkan oleh PKH kepada tiap komponennya menyesuaikan kebutuhan para komonen terdaftar.

SIlakan simak informasi terkait nominal dana bansos PKH 2024 yang akan disalurkan kepada para KPM-nya di bawah ini

Nominal Saldo Bansos PKH Via Kantor Pos 2024

Silakan simak daftar nominal dana bansos PKH 2024 yang disalurkan ke rekening KKS para KPM sebagai berikut:

  1. Balita usia 0-6 tahun: Rp750.000 per tahap atau Rp3.000.000 per tahun
  2. Ibu hamil dan masa nifas: Rp750.000 per tahap atau Rp3.000.000 per tahun
  3. Siswa SD: Rp225.000 per tahap atau Rp900.000 per tahun
  4. Siswa SMP: Rp375.000 per tahap atau Rp1.500.000 per tahun
  5. Siswa SMA: Rp500.000 per tahap atau Rp2.000.000 per tahun
  6. Lansia 70 tahun ke atas: Rp600.000 per tahap atau Rp2.400.000 per tahun
  7. Penyandang disabilitas berat: Rp600.000 per tahap atau Rp2.400.000 per tahun

Pemerintah berharap, dengan nominal yang disalurkan, para KPM bisa memanfaatkan dana bansos-nya dan tidak menggunakannya untuk hal negatif seperti judi online.

Saldo bansos PKH Juli-Desember 2024 yang sudah diterima oleh para KPM dapat dicairkan dan juga dipakai unuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Demikian informasi terkait saldo bansos PKH Juli-Desember 2024 via Kantor Pos yang dapat Anda simak. Semoga bermanfaat.

Disclaimer: Poskota tidak mengetahui tanggal pasti penyaluran bansos PKH periode Juli-Desember 2024 ke tiap KPM terdaftar-nya.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
pkhsaldo dana bansosBantuan sosialPKH Juli-Desember 2024

Rivero Jericho Souisa

Reporter

Rivero Jericho Souisa

Editor