Bantuan Sosial BPNT. (Poskota/Legenda Kinanty Putri)

EKONOMI

NIK KTP Ini Berhak Terima Subsidi Saldo Dana Bansos Rp2.400.000 dari BPNT, Begini Cara Klaimnya

Senin 28 Okt 2024, 12:43 WIB

POSKOTA.CO.ID - Subsidi saldo dana bansos Rp2.400.000 untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang terdaftar.

Keluarga Penerima Manfaat yang terdaftar dan masuk ke dalam kriteria berhak terima pencairan saldo dana bantuan sosial.

BPNT dirancang untuk memberikan bantuan kepada masyarakat kurang atau tidak mampu untuk membantu memenuhi kebutuhan pangan pokok harian.

Rp2.400.000 adalah jumlah yang akan didapatkan KPM selama satu tahun penuh yang dicairkan secara bertahap.

Dalam satu tahun terdapat enam tahap untuk alokasi dua bulan, setiap tahapnya KPM akan mendapatkan Rp400.000.

Kriteria Penerima Bansos BPNT

1. WNI

Penerima bantuan sosial BPNT ini haruslah seorang Warga Negara Indonesia (WNI) yang memiliki kartu identitas resmi.

2. Terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS)

Kriteria selanjutnya adalah harus terdaftar sebagai penerima bantuan sosial di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

3. Termasuk Keluarga Tidak Mampu

Kriteria calon penerima bansos BPNT selanjutnya adalah harus keluarga miskin atau tidak mampu yang ditetapkan oleh pemerintah.

Adapun cara untuk periksa daftar penerima bantuan sosial BPNT untuk mengetahui apakah Anda terdata menerima BPNT.

Cara Cek Bansos

  1. Buka situs www.cekbansos.kemensos.go.id
  2. Isi wilayah PM dengan lengkap
  3. Pilih Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa
  4. Lalu isi nama lengkap sesuai KTP
  5. Setelahnya lengkapi kode captcha pada layar
  6. Lalu klik "Cari Data"

Kemudian, saat ini penyaluran bansos BPNT berada pada tahap kelima yaitu periode September-Oktober 2024.

Pencairan dilakukan melalui rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) yang diterbitkan oleh bank BRI, BNI, BSI, dan Mandiri.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
Klaim Saldo Dana Bantuan Sosialsaldo dana bansossaldo dana bansos BPNT

Legenda Kinanty Putri

Reporter

Legenda Kinanty Putri

Editor