Saldo Dana Bansos Rp1.800.000 dari PIP Oktober 2024 Cair ke Rekening SimPel Siswa (PosKota/Nur Rumsari)

EKONOMI

HORE! Saldo Dana Bansos Rp1.800.000 dari PIP Oktober 2024 Cair ke Rekening SimPel Siswa, Cek di Sini!

Sabtu 26 Okt 2024, 22:54 WIB

POSKOTA.CO.ID - Alhamdulillah, saldo dana bansos Rp1.800.000 cair ke rekening SimPel (Simpanan Pelajar) siswa, Cek di sini informasinya.

Kabar baik bagi siswa penerima  subsidi bansos Program Indonesia Pintar (PIP) 2024

Pemerintah hingga kini masih terus menyalurkan bansos PIP periode Oktober 2024 kepada siswa yang sudah tercatat sebagai penerima.

Siswa yang data orang tuanya terdaftar di DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial) dan memiliki NISN aktif berhak menerima bansos PIP ini.

Apa Itu PIP?

Program Indonesia Pintar (PIP) aadalah program bantuan berupa uang tunai  yang diberikan Pemerintah kepada siswa yang berasal dari keluarga kurang mampu.

Dengan hadirnya program ini diharapkan dapat membantu memenuhi keperluan sekolah siswa, agar tidak terjadi putus sekolah karena kurangnya biaya pendidikan.

Dana bantuan sosial PIP Rp1.800.000 per tahun akan diterima siswa yang berstatus jenjang pendidikan SMA dan SMK.

Bansos ini dapat dicairkan melalui bank khusus yang sudah terhubung dengan pemerintah seperti Bank BNI, BRI, BTN, Mandiri dan BSI.

Dengan adanya dana ini, siswa-siswi dapat lebih fokus dalam belajar dalam meraih cita-cita.

Untuk memastikan saldo Dana PIP sudah masuk rekening SimPel, berikut adalah langkah langak yang bisa diikuti.

Cara Cek Pencairan Saldo Dana Bansos PIP 2024

1. Kunjungi situs resmi PIP di pip.kemendikbud.go.id
2. Masukkan NISN dan KK
3. Isi hasil penjumlahan pada kolom yang tersedia
4. Klik "Cek Penerima PIP"
5. Laman website akan menampilkan informasi penerimaan dan pencairan bansos PIP.

Pastikan untuk segera mengecek dan mencairkan jumlah PIP Oktober 2024 yang akan dicairkan.

Semoga dukungan bantuan ini dapat memberikan manfaat bagi Siswa daan oran tuan untuk menunjang kelancaran proses pendidikan.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
Saldo danasaldo dana bansosbansosPIP

Nur Al Fajar Rumsari

Reporter

Nur Al Fajar Rumsari

Editor