Cek status terbaru untuk kategori penerima dana bansos Rp750.000 dari PKH tahap 3 2024. (Poskota.co.id/Della Amelia)

EKONOMI

Dua Kategori Penerima Lolos Pencairan Saldo Dana Rp750.000 dari Bansos Subsidi Pemerintah Tahap 3 Tahun 2024, Cek Statusnya di Sini

Sabtu 07 Sep 2024, 23:18 WIB

POSKOTA.CO.ID- Akhirnya, dua kategori penerima ini lolos pencairan saldo dana sebesar Rp750.000 dari bansos subsidi pemerintah untuk tahap 3 di tahun 2024. Cek status barunya di sini sekarang.

Pemerintah terus memberikan dukungan kepada masyarakat dalam bentuk Bantuan Sosial (Bansos) untuk mengatasi dampak ekonomi. Salah satu bantuannya berasal dari Program Keluarga Harapan (PKH).

Bansos PKH ini paling dinanti di tahun 2024 dengan subsidi tahap 3 yang berjumlah Rp750.000 dan sudah siap disalurkan kepada para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang memenuhi syarat.

Namun, hanya ada dua kategori khusus penerima yang diprioritaskan untuk pencairan dana tahap ini. Bahkan, bisa dilakukan di Bank Himbara (BNI, BRI, BSI dan Mandiri).

Dua kategori penerimanya, yaitu Ibu yang sedang hamil atau baru melahirkan dan menyusui serta anak balita. Jumlah dana per tahun sebesar Rp3.000.000, untuk per tahap Rp750.000 dan perbulannya Rp250.000.

Cara Cek Status Penerima Bansos PKH Tahap 3 Tahun 2024

Jika anda ingin mengetahui apakah anda atau keluarga termasuk penerima bansos PKH Tahap 3, berikut adalah beberapa cara mudah untuk mengecek statusnya:

1. Melalui Aplikasi Cek Bansos
Kementerian Sosial telah menyediakan aplikasi resmi yang bernama Cek Bansos. Berikut langkah-langkahnya:

- Unduh aplikasi "Cek Bansos" dari Google Play Store
- Buka aplikasi dan login menggunakan NIK dan data pribadi yang sesuai
- Pilih menu "Cek Bansos" dan masukkan NIK atau KK
- Hasil status penerimaan bansos PKH Tahap 3 akan muncul pada layar.

2. Cek Melalui Situs Resmi Kemensos
Selain aplikasi, anda juga bisa mengakses situs resmi Kementerian Sosial:

- Buka situs cekbansos.kemensos.go.id.
- Masukkan NIK atau nomor Kartu Keluarga (KK).
- Pilih nama provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa sesuai domisili.
- Klik "Cari Data", dan status penerimaan bansos PKH Tahap 3 akan ditampilkan.

Cara Mencairkan Dana Bansos PKH Lewat Bank Himbara

1. Cek Jadwal Pencairan Dana PKH. Sebelum mencairkan dana, pastikan anda mengecek jadwal pencairan yang biasanya diumumkan oleh pemerintah melalui Kementerian Sosial atau kantor desa setempat.

2. Persiapkan Dokumen yang Diperlukan. Untuk mencairkan dana PKH, anda perlu menyiapkan beberapa dokumen penting, seperti:

- Kartu Keluarga Sejahtera (KKS)
- KTP asli dan fotokopi
- Buku tabungan (jika diperlukan) Pastikan semua dokumen ini sudah siap sebelum anda ke lokasi pencairan.

3. Cairkan Dana Lewat ATM Bank Himbara. Cara paling mudah untuk mencairkan dana PKH adalah melalui ATM Bank Himbara. Berikut langkah-langkahnya:

- Masukkan KKS ke mesin ATM.
- Pilih bahasa yang diinginkan, lalu masukkan PIN.
- Pilih menu "Tarik Tunai" atau "Informasi Saldo" untuk cek saldo terlebih dahulu.
- Masukkan jumlah uang yang ingin dicairkan, sesuai dengan nominal bantuan yang diterima.
- Setelah transaksi selesai, ambil uang dan struk sebagai bukti pencairan.

4. Cairkan Dana di Kantor Cabang Bank Himbara. Selain ATM dan agen, anda juga bisa mencairkan dana PKH langsung di kantor cabang bank Himbara. Berikut prosedurnya:

- Datang ke kantor cabang bank Himbara terdekat dengan membawa KKS, KTP, dan buku tabungan (jika ada).
- Ambil nomor antrian dan tunggu giliran.
- Sampaikan kepada petugas bahwa anda ingin mencairkan dana PKH.
- Petugas bank akan memproses pencairan dan menyerahkan uang tunai kepada anda.

Kategori Penerima Dana Bansos PKH 2024

1. Ibu hamil atau baru melahirkan mendapatkan bantuan sebesar Rp750.000 setiap tahap atau total Rp3 juta per tahun.
2. Anak balita menerima bantuan sebesar Rp750.000 setiap tahap atau total Rp3 juta per tahun.
3. Lansia menerima bantuan sebesar Rp600.000 setiap tahap atau total Rp2,4 juta per tahun.
4. Penyandang disabilitas mendapatkan bantuan sebesar Rp600.000 setiap tahap atau total Rp2,4 juta per tahun.
5. Anak yang bersekolah di tingkat SD mendapat bantuan sebesar Rp225.000 setiap tahap atau total Rp900 ribu per tahun.
6. Anak yang bersekolah di tingkat SMP menerima bantuan sebesar Rp375.000 setiap tahap atau total Rp1,5 juta per tahun.
7. Anak yang bersekolah di tingkat SMA mendapatkan bantuan sebesar Rp500.000 setiap tahap atau total Rp2 juta per tahun

Pencairan Bansos Subsidi Tahap 3 ini sudah dilaksanakan sejak bulan Juli hingga September 2024 ini. Dana sebesar Rp750.000 ini akan langsung disalurkan ke rekening atau dapat dicairkan melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) di kantor pos terdekat.

Agar tidak terlewat dalam pencairan, sangat penting untuk memastikan bahwa data diri anda di DTKS dan instansi terkait sudah sesuai dan terverifikasi. Jika terdapat kesalahan data, segera lakukan pembaruan di dinas sosial setempat.

Bansos Subsidi Pemerintah Tahap 3 ini diharapkan dapat meringankan beban ekonomi masyarakat yang paling terdampak, khususnya mereka yang masuk dalam dua kategori prioritas.

Jangan lupa untuk cek status penerimaan anda dan segera cairkan dana bantuan sebesar Rp750.000. Jangan sampai ketinggalan informasi penting ini.

Selain itu, kamu juga bisa dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News. Kemudian, jangan lupa ikuti channel WhatsApp Poskota agar tidak ketinggalan update berita terbaru di setiap harinya.

Diantaranya adalah mengenai berita kriminal, nasional, tekno, lifestyle, dan hiburan. Banyak informasi terbaru, terupdate, terhangat, dan terpercaya di channel Poskota.

Disclaimer: POSKOTA beritahu anda bahwa dua kategori penerima lolos pencairan saldo dana Rp750.000 dari Bansos Subsidi Pemerintah tahap 3 Tahun 2024. Segera cek statusnya di sini sekarang. Selamat mencoba, semoga berhasil

Tags:
Saldo DANA GratisDANA Bansos PKHProgram Keluarga Harapan (PKH)bank himbaracara cek status penerimakategori penerima bansos PKH

Putri Aisyah Fanaha

Reporter

Putri Aisyah Fanaha

Editor