Perlu diingat bahwa nomor HP di akun Prakerja harus sama dengan akun DANA Anda. Begitupun dengan foto wajah dan KTP.
Insentif akan segera dikirimkan ke rekening bank atau dompet elektronik yang sudah disambung oleh Anda dengan durasi 3-5 hari kerja sejak tanggal jadwal pencairan muncul di dashboard.
Pemberian insentif mencari kerja akan langsung datang setelah membeli pelatihan pertama. Jika Anda membeli pelatihan kedua dan seterusnya, tidak ada insentif lebih.
DISCLAIMER: Uang yang bisa dicairkan hanyalah insentif mencari kerja saja, yakni sebesar Rp700.000 jika mengisi survei 2 kali. Untuk mendapatkan manfaat tersebut, harus mendaftar dan diterima di program Kartu Prakerja.
Demikian mengenai cara penarikan insentif saldo DANA gratis Rp700.000 yang dicairkan ke nomor HP dompet elektronik dari Kartu Prakerja. Semoga membantu.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.