KIP Kuliah dibuka hari ini. (Poskota/Legenda Kinanty Putri)

EKONOMI

Pendaftaran Dibuka Hari Ini, Simak Syarat dan Cara Daftar KIP Kuliah 2024

Senin 29 Jul 2024, 22:59 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Program Kartu Indonesia Pintar Kuliah membuka pendaftarannya mulai hari ini. Siapkan persyaratan yang dibutuhkan agar tidak tertinggal.

KIP Kuliah adalah program beasiswa dari ementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek) yang bertujuan membantu mahasiswa dari keluarga kurang mampu dengan memberikan bantuan biaya Pendidikan di perguruan tinggi.

Manfaat yang akan didapatkan penerima bantuan KIP Kulih adalah terbebas dari biaya pendaftaran dan UKT, bantuan biaya hidup selama berkuliah hingga dukungan akademik dan non akademik.

Sebelum mendaftar, pastikan kamu sudah menyiapkan dokumen pendukung sebagai berikut:

Bagi kamu yang ingin mendaftar bisa mengikuti cara ini.

Cara Daftar KIP Kuliah

1. Buat akun dan verifikasi data

Buat akun dengan mengunjungi situs kip-kuliah.kemdikbud.go.id, lalu mengisi data diri dengan lengkap.

Setelah registrasi, kamu bisa memverifikasi data diri melalui email yang telah didaftarkan. Setelahnya data kamu akan divalidasi oleh sistem berdasarkan NIK, data di DTKS atau SKTM.

 

2. Mengisi formulir

Mengisi formulir yang mencakup data pribadi, data keluarga dan data pendidikan. Lalu kamu akan diminta untuk mengunggah dokumen yang diperlukan.

3. Seleksi dan pengumuman

Setelah data dan seluruh dokumen yang dibutuhkan terkumpul, kamu harus mengikuti proses seleksi yang sudah ditentukan.

Setelah proses seleksi kamu bisa menunggu pengumuman melalui situs resmi KIP Kuliah.

Itu dia informasi dan cara pendaftara KIP Kuliah yang bisa kamu ketahui.

Tags:
KIP KuliahDaftar KIP KuliahPendaftaran KIP Kuliah

Legenda Kinanty Putri

Reporter

Legenda Kinanty Putri

Editor