Oleh karena itu, KPM bisa selalu mengecek status serta kabar terbaru terkait penyaluran dana bansos BPNT.
Cara Mudah Mengecek Status Penerima Bansos BPNT
Berikut ini cara mudah mengecek status penerima manfaat bansos BPNT, di antaranya:
- Masuk ke laman cekbansos.kemensos.go.id
- Isi data secara lengkap seperti provinsi, kabupaten/kota hingga desa dan kecamatan
- Masukkan nama penerima manfaat (PM) sesuai dengan KTP
- Masukkan kode verifikasi di kolom yang sudah disediakan
- Pilih dan tekan menu ‘Cari Data’
Nantinya data KPM akan langsung terlihat secara lengkap mulai dari status penerima, bansos yang diterima, hingga cara pencairan dananya.
Kemudian jika KPM tak bisa melakukan pengecekan secara mandiri, bisa meminta bantuan kepada perangkat di tingkat desa atau kecamatan atau mendatangi pendampin bantuan sosial.
Demikian informasi terbaru mengenai penyaluran saldo dana bantuan sosial dari program bansos BPNT.
Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG DI SINI