Ilustrasi bansos pendidikan KJP Plus (jakarta.go.id)

EKONOMI

Pencairan Saldo Dana Bansos KJP Plus Tahap 1 Mandeg, Warga Jakarta Mulai Pertanyakan Tanggal Pencairan

Senin 03 Jun 2024, 15:05 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kartu Jakarta Pintar Plus atau KJP Plus mulai hangat dibicarakan dan dipertanyakan kapan tanggal pencairannya. Sebelumnya, pihak dari pemerintah menjadwalkan pencairan saldo dana KJP Plus cair pada 30 Mei 2024.

Namun memasuki awal Juni 2024, bantuan sosial (bansos) dalam bidang pendidikan untuk warga Jakarta itu malah mandeg dan belum memiliki kejelasan tanggal pencairannya.

Diketahui Pusat pelayanan pendanaan personal dan operasional pendidikan (P4OP) Dinas Pendidikan DKI Jakarta mengunggah sebuah postingan dalam media sosialnya, yang menyebutkan tentang pendaftaran KJP Plus Tahap 1 Tahun 2024.

Dalam unggahannya disebutkan tata cara dan alur pendaftaran KJP Plus hingga sampai pada tahap penetapan keputusan gubernur.

Mengacu pada keterangan unggahan tersebut disebutkan bahwa pendaftaran KJP Plus Tahap 1 2024 dimulai pada 22 April - 9 Mei 2024 untuk pendaftaran dan verifikasi sekolah mulai dari SD hingga SMA.

Kemudian 26 April - 17 Mei 2024 masuk pada tahap pemadanan data dan tinjauan lapangan.

Selanjutnya pada 20 - 30 Mei 2024 disebutkan bahwa akan keluar penetapan keputusan gubernur, dimana tahap ini menentukan penyaluran dana bantuan KJP Plus.

Alasan Mengapa KJP Plus Pencairannya Mandeg

Melihat ramainya perbincangan mengenai KJP Plus di media sosial, sejumlah warganet mempertanyakan kapan tepatnya tanggal pencairan dari bantuan tersebut.

Sebab sejumlah warga mengeluhkan bahwa anak-anaknya akan menghadapi ujian dan membutuhkan dana bantuan tersebut untuk membayar SPP.

“Ayo keluar, plis mau bayar SPP senin udah ulangan,” tulis warganet.

“Nunggu verifikasinya berapa lama ini?,” kata warganet.

“KJP kapan keluar, bulan lalu engga keluar samsek (sama sekali),” ucap warganet.

Atas dasar hal itu, Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta pun merespon keluhan-keluhan dari warganet mengenai pencairan KJP Plus.

Dalam keterangannya, pihak Disdik DKI Jakarta meminta agar penerima manfaat bersabar untuk menunggu informasi lebih lanjut terkait penyaluran KJP Plus tahap satu tersebut.

“Terkait dengan KJP Plus dan KJMU Tahap 1 Tahun 2024 saat ini sedang dalam proses penetapan penerima melalui Keputusan Gubernur. Mohon menunggu informasi berikutnya terkait dengan pencairan dana KJP Plus dan KJMU Tahap 1 Tahun 2024,” bunyi keterangan dari Disdik DKI Jakarta dikutip dari media sosial Instagram @disdikdki.

Hingga saat ini belum ada kepastian kapan tanggal pasti pencairan dari bansos KJP Plus untuk warga Jakarta.

Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG DI SINI

Tags:
KJP PLusbansosBantuan sosialKartu Jakarta PintarSaldo dana

Muhammad Dzikrillah Tauzirie

Reporter

Muhammad Dzikrillah Tauzirie

Editor