JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Jennie memberikan kejutan bagi BLINK (sebutan fans dari BLACKPINK), yaitu lagu ‘Slow Mootion’ pada 8 Maret 2024.
Lagu dari hasil kolaborasinya dengan penyanyi Amerika bernama Matt Champion ini, muncul diunggahan Instagram Story (SG) kedua musisi tersebut.
Keduanya pertama kali bertemu saat di Coachella. Ketika itu, BLACKPINK menjadi bintang utama dari festival musik terbesar tersebut.
Sejak saat itulah mereka berteman hingga menghasilkan single bersama. Sebelumnya mereka juga membocorkan sedikit lewat SG.
BLINK diberi kejutan dengan suara Jennie yang lembut dan instrumen hangat sebagai latarnya.
"You know what you mean to me.... 'cause I'm leaning on my way.... making my heart cry.... nothing is love...."
Begitulah yang terdengar oleh BLINK dari SG Human Channel tersebut. Suaranya terdengar sekilas dari lirik ini.
Terdapat instrumen piano dan suara Matt Champion sebagai partner. Lagu ini terdengar manis karena dibawakan oleh mereka.
Lagu ini menggambarkan sebagai lagu yang halus, lembut, dan pelan serta bernuansa seperti terbang ke dalam mimpi.
‘Slow Motion menjadi bagian dari album Matt Champion. Lagu ini menjadi lagu yang berda dari lagu sebelumnya yang berjudul ‘Slug’ karena bergenre musik funk.
Ini adalah comeback lagu pertama sejak pendirian agensi barunya, OA (Odd Atelier). Sebelumnya sudah comeback di variety show ‘Apartement 404’.
Akun resmi OA juga mempromosikan 'Slow Motion' yang rilis Jumat pukul 12.00 WIB.