JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Arti flare prewedding saat ini tengah ramai dibahas netizen di media sosial. Hal ini tak lepas dari insiden kebakaran yang terjadi di Bukit Teletubbies, wisata Gunung Bromo.
Banyak netizen yang masih belum mengetahui tentang arti flare prewedding yang diduga menjadi penyebab kebakaran hutan di kawasan Gunung Bromo.
Alhasil, kata kunci arti flare prewedding pun saat ini sedang trending di mesin pencari Google.
Lantas, apa sebenarnya arti flare prewedding yang viral belakangan ini?
Flare sendiri berasal dari bahasa Inggris yang memiliki arti suar. Sementara dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia atau KBBI, suar diartikan sebagai nyala api (suluh, pelita) untuk tanda isyarat.
Secara sederhana, suar diartikan sebagai nyala api atau obor yang digunakan seseorang untuk memberikan isyarat kepada orang lain mengenai suatu hal.
Pada umumnya, flare atau suar biasa digunakan dalam dunia militer untuk memberi tanda saat perang, penerangan, dan alat pertahanan militer.
Akan tetapi, seiring berjalannya waktu, flare mulai digunakan di stadion sepak bola sebagai bentuk dukungan suporter fanatik terhadap tim favoritnya.
Hal itu, lantaran flare memiliki warna yang berbeda-beda sehingga saat dinyalakan akan tercipta suasana yang meriah.
Selainitu, beberapa belakangan, flare juga sering digunakan dalam dunia fotografi untuk tambahan pencahayaan atau properti yang digunakan untuk memberi efek dramatis pada gambar yang dihasilkan.
Salah satu momen fotografi yang tak jarang memanfaatkan flare untuk membangun suasana dramatis, yaitu saat sesi pemotretan untuk foto prewedding.
Pemotretan prewedding di Bukit Teletubies, wisata Gunung Bromo yang dilakukan sepasang calon pengantin merupakan salah satu contohnya.
Berdasarkan informasi, dalam pemotretan tersebut, pasangan yang akan melakukan foto prewedding nampak berpose sambil membawa flare yang menyala.
Percikan api dari flare tersebut diduga mengenai rumput kering yang ada di area kawasan Bukit Teletubies. Hal itulah yang diduga menjadi penyebab awal terjadinya kebakaran.
Nah, demikian informasi mengenai arti flare prewedding yang viral belakangan ini. Masyarakat diharapkan agar lebih berhati-hati saat menggunakannya.