ADVERTISEMENT

15 Kelurahan di Jakarta Belum Punya Puskesmas, Begini Penjelasan Dinkes DKI

Senin, 24 Juli 2023 18:27 WIB

Share
Puskesmas Kecamatan Tambora, Jakarta Barat. dok poskota
Puskesmas Kecamatan Tambora, Jakarta Barat. dok poskota

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi DKI Jakarta mengakui bahwa masih terdapat 15 kelurahan di Wilayah DKI Jakarta yang belum mempunyai fasilitas Puskesmas.

"Betul memang ada beberap kel yang belum ada puskesmasnya," ujar Plt Dinkes Ani Ruspitawati saat dikonfirmasi, Senin (24/7/2023).

Akan tetapi, Anie mengatakan, bahwa ada mekanisme yang lain ihwal Kelurahan di Jakarta yang belum mempunyai puskesmas.

"Tetapi di tempat-tempat yang belum ada puskesmas kelurahan ada mekanisme lain, misal itu ada pos kesehatan yang dari petugas kecamatan yang akan datang kesitu setiap hari ada satu titik dan beberapa juga memang sedang berproses segera disiapkan untuk dibuat puskesmas kelurahan," jelas Ani.

Anie menjelaskan, jika dilihat regulasi dari pemerintah pusat, puskemas seharusnya hanya ada satu dalam satu kecamatan bukan kelurahan. Akan tetapi, ditekankan Ani, bahwa di Jakarta memiliki regulasi yang berbeda.

"Nah ini sebenernya macem-macem, sebenarnya kalau kita kembali ke konsep puskesmas, puskesmas itu base-nya kecamatan. Aslinya kalau kita lihat regulasi kemenkes itu base-nya kecamatan," tuturnya.

"Kemudian di DKI, memang kemudian dibuat supaya ada di tingkat kelurahan karena mengingat kepadatan penduduk DKI cukup tinggi. Jadi di satu lokasi kelurahan kalau dia tidak ada puskesmas kelurahannya, maka dia akan dicover oleh puskesmas kecamatan, karena semua puskesmas yang ada di satu kecamatan itu ada di bawah puskesmas kecamatan," tambahnya menjelaskan.

Sebelumnya, Anggota Fraksi PDI-P DPRD DKI Jakarta, Stephanie Octavia, mengatakan, 15 kelurahan di Ibu Kota belum memiliki puskesmas.

Menurut dia, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sama sekali tak membangun puskesmas pada 2022.

"Tahun 2022 ini Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tidak membangun satu pun puskesmas di Ibu Kota. Padahal, masih terdapat 15 kelurahan yang belum memiliki Puskesmas," ujar Stephanie dalam rapat paripurna di Gedung DPRD DKI Jakarta, Senin (24/7/2023).

Halaman

ADVERTISEMENT

Reporter: Aldi Rinaldi
Editor: Fernando Toga
Sumber: -

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT