JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kebakaran terjadi di Komplek Lemigas Jl. Amsyar Blok B No. 7, Cipulir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, seorang nenek berusia 80 tahun tewas terpanggang. Minggu (14/5/2023).
Api yang berkobar menghanguskan rumah warga terjadi sekira pk. 17:30 WIB.
Kapolsek Kebayoran Lama Kompol Widya Agustiono menerangkan, kebakaran di Komplek Lemigas ini ditemukan seorang lanjut usia (lansia) Farida (80) terjebak api karena kondisi sakit dan tidak bisa berjalan.
Petugas pemadam kebakaran mengerahkan 14 unit mobil pemadam kebakaran untuk menjinakkan dari si jago merah.
Dari keterangan saksi Anto kebakaran terjadi ada kepulan asap dari rumah korban dari rumah milik Setyo (83).
"Saat kejadian kebakaran pemilik rumah Setyo sudah dibawa keluar dalam keadaan sehat dan istri Setyo seorang wanita lansia Ida Farida dalam kondisi sakit dan susah berjalan dan korban Ibu Ida Farida terbakar didalam rumah," tutur kapolsek.
Api padam sekira pk. 19:00 WIB. Jasad korban kebakaran dibawa ke RS Fatmawati guna keperluan visum. "Kerugian belum dapat ditaksir. Sumber api masih dalam penyelidikan," ucap Kompol Widya. (Adji)