POSKOTA.CO.ID - Cara mendaftar dan mengunduh Free Fire Advance Server dapat disimak di sini.
Penggemar Free Fire atau Free Fire MAX bisa jadi sudah mengetahui tentang Free Fire Advance Server.
Free Fire Advance Server adalah program tempat pemain bisa mencoba fitur-fitur terbaru yang belum dirilis di server utama Free Fire atau Free Fire MAX.
Di sini memiliki kesempatan guna menjajal fitur, konten, hingga hal apa saja yang bakal hadir pada update FF dan Free Fire MAX selanjutnya.
Pemain juga bisa mendapatkan hadiah diamond gratis bila menemukan bug di FF Advance Server.
Namun dibutuhkan kode aktivasi guna memainkan FF Advance Server. Kode aktivasi FF Advance Server ini wajib dimiliki karena mau tidak mau pemain harus login menggunakan kode tersebut.
Berikut cara mendaftar FF Advance Maret 2023:
1. Kunjungi website resmi Advance Server FF melalui link berikut ini: https://ff-advance.ff.garena.com
2. Silahkan login Free Fire Advance Server menggunakan akun Facebook atau Google.
3. Setelah berhasil login artinya pendaftaran atau registrasi Advance Server FF berhasil.
Selanjutnya pemain wajib memiliki kode aktivasi untuk login atau masuk ke dalam permainan untuk memainkan FF Advance Server.
Berikut ini cara mendapatkan kode aktivasi FF Advance Server yang dapat dilakukan.
Cara mendapatkan kode aktivasi FF Advance Server Maret 2023:
1. Buka website Free Fire Advance Server lewat browser di HP atau laptop Anda.
2. Login menggunakan akun Facebook atau Google.
3. Beberapa informasi termasuk kode aktivasi akan didapatkan pada halaman login Free Fire Advance Server.
Simpan kode aktivasi FF Advance Server dulu. Langkah selanjutnya untuk download APK Android terbaru.
Berikut ini cara download FF Advance Server APK, lengkap dengan link resmi, dan informasi berapa besar file yang diunduh.
Cara download FF Advance Server Maret 2023:
1. Silahkan buka halaman website Free Fire Advance Server dan login.
2. Perhatikan di halaman login Free Fire Advance Server, temukan tombol "Download Apk" yang berwarna hijau dengan simbol Android.
3. Silahkan download FF Advance Server APK terbaru. Ukuran file yang diunduh 889 MB.
Setelah semua proses donwload FF Advance Server APK Android terbaru selesai kemudian install di HP Android. Tunggu sampai icon FF Advance Server muncul di layar HP. Setelah buka lalu mainkan sekarang juga.
Jangan lupa memasukkan kode aktivasi yang didapatkan saat login di website resmi Free Fire Advance Server sebelum main FF Advance Server. ***