JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Suhu Acay yang tinggal di Pekanbaru memberi kesempatan pembaca Poskota.co.id dan koran Pos Kota untuk bertanya berbagai masalah mulai dari usaha, jodoh, rumah tangga dan sebagainya.
Sertakan tanggal dan tahun lahir. Pertanyaan dikirim melalui nomor telepon redaksi: 0813 8801 6715.
Konsultasi Feng Shui Suhu Acay kali ini menjawab soal pertanyaan pembaca mulai dari urusan usaha yang cocok menjelang tua, membangun usahan sendiri, dan terawangan jodoh.
PERTANYAAN
Selamat Pagi Suhu Acay. Nama saya Pendi, lahir 3 Agustus 1967. Saya dagang kopi keliling pakai sepeda. Bagaimana supaya dagangan saya banyak pembelinya Suhu. Ini agar saya bisa ngontrak rumah. Sekarang saya numpang di rumah teman.Terima kasih.
JAWABAN:
Salam kebajikan Pak Pendi. Element bapak unsur tanah. Sudah cocok usaha jual kopi ini. Paling bagus Pak Pendi jadi penampung biji kopi, atau buka kantin. Kuatkan berdoa, rajin salat di mesjid. Semoga rejeki Pak Pendi terbuka lebar.
PERTANYAAN:
Salam sehat Suhu Acay. Nama saya Andri Siagian, lahir 12 Juli 1970. Mau tanya kepada Suhu masalah rumah tangga saya. Bagamaina kondisinya menurut penerawangan Suhu Acay. Terima kasih.
JAWABAN:
Salam sejahtera Pak Andri. Element bapak unsur logam. Tahun ini unsur air, rumah tangga tidak begitu harmonis, harus kuat bersabar, kendalikan emosi. Saran saya tanam pohon delima merah di depan rmh, semoga rumah tangga Pak Andri jadi adem dan tentram.
PERTANYAAN:
Salam kenal dan sejahtera untuk Suhu Acay. Nama saya Endro Langgeng Santoso. Lahir 24 Februari 1971. Mau tanya supaya apakah saya masih dapat jodoh dan usaha apa supaya tidak stres pikiran jalan hidup saya di usia 52 tahun ini.
JAWABAN:
Salam sehat selalu Pak Endro. Element Pak Endro unsur logam, sangat cocok usaha bengkel, toko besi,ataupun usaha pecah belah. Untuk jodoh tahun depan adalah yang baik untuk Pak Endro. Semoga jodoh bapak ketemu yang cocok.
PERTANYAAN:
Selamat pagi Suhu Acay. Nama saya Lukman, lahir hari Jumat 7 Agustus 1974 . Saya mau tanya kira-kira dapat jodoh lagi ga ? Terima kasih.
JAWABAN:
Salam sukses selalu Pak Lukman. Element bapak unsur kayu. Untuk jodoh terawangan saya aura Pak Lukman tertutup, saran saya mandi bunga 7 macam di hari kelahiran bapak. Mandinya tiga kali berturut-turut. Semoga jodoh Pak Lukman dapat yang terbaik.
(*/win)