Kolase foto Prabowo Subianto dan Anies Baswedan (foto: ig/Prabowo/Aniesbaswedan)

Nasional

Anies Baswedan Janji Tidak Maju Capres Jika Ada Prabowo, Anggota TGUPP Malah Bilang Janjinya Sudah Terpenuhi, Apa Maksudnya?

Selasa 16 Agu 2022, 07:00 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan  disebut pernah berjanji tidak akan maju sebagai calon presiden (capres) seandainya Prabowo Subianto juga maju sebagai capres.

Hal itu ditanggapi oleh Anggota Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP) DKI Jakarta Tatak Ujiyati melalui akun Twitter pribadi miliknya @tatakujiyati. Dalam cuitannya, anggota TGUPP itu menyebut bahwa janji Anies Baswedan tidak maju Capres jika ada Prabowo itu sudah terpenuhi.

Diketahui, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menyatakan bahwa ia akan maju di pemilihan presiden Pilpres 2024  sebagai Capres.

 

Hal itu ditegaskan Prabowo Subianto dalam forum Rapat Pimpinan Nasional atau Rapimnas Partai Gerindra  di SICC, Bogor, Jawa Barat pada Jumat (12/8).

"Dengan ini saya menyatakan, bahwa dengan penuh rasa tanggung jawab, saya menerima permohonan saudara untuk bersedia dicalonkan sebagai calon Presiden Republik Indonesia," tegas Prabowo Subianto.

Anggota TGUPP pun menyebut bahwa Anies Baswedan telah memenuhi janji untuk tidak maju Capres jika ada Prabowo. Tatak Ujiyati sebut bahwa janji Anies itu merujuk pada konteks Pilpres 2019 lalu.

 

"Janji Pak Anies yg ini sudah terpenuhi tuh. Sebab konteks yg beliau maksud dlm pernyataan tsb adalah Pilpres 2019," ungkap Tatak Ujiyati, dikutip pada Selasa (16/8/2022).

Anggota TGUPP itu menegaskan bahwa Anies Baswedan telah menepati janjinya untuk tidak maju jadi Capres di Pilpres 2019.

"Kita bisa lihat kan, pada Pilpres 2019 memang beliau tidak maju melawan Pak Prabowo," ujar Tatak Ujiyati.

Diketahui, cuitan Tatak Ujiyati itu adalah tanggapan atas pernyataan salah satu warganet dengan nama akun Twitter @Tongsetan__.

 

 

Menyertai tangkapan layar artikel berjudul “Anies Baswedan: Selama Prabowo Maju Capres, Saya Tidak akan Maju”, akun @Tongsetan__ mengungkapkan apakah jandi Gubernur DKI Jakarta itu akan ditepati lagi pada Pilpres 2024.

"Kita Tunggu janji pak @aniesbaswedan. Setelah Pak Prabowo Resmi mencalonkan Presiden 2024. Tidak akan maju sbg Capres," cuit akun tersebut. (*)

Tags:
Anies Baswedan Janji Tidak Maju Capres Jika Ada PrabowoAnies BaswedananiesJanji tidak maju capres jika ada PrabowoprabowoPrabowo Maju CapresAnggota TGUPP Malah Bilang Janjinya Sudah TerpenuhiApa Maksudnya?Anggota TGUPPTGUPP

Reporter

Administrator

Editor