KPK panggil mantan Dirut Pertamina hingga Dosen IPB terkait dugaan korupsi kasus LNG. (Poskota/Dian Fitri)

Kriminal

Waduh! Daftar 23 Nama Orang yang Terjaring OTT KPK Beredar di Media Sosial

Jumat 12 Agu 2022, 12:10 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID  - Sebanyak 23 orang terjairing operasi tangkap tangan (OTT) oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Kamis 11 Agustus 2022.

Namun, beredar di media sosial khususnya pesan watshap daftar nama-nama 23 orang yang terjaring OTT KPK, termasuk Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo yang secara resmi telah diamankan lembaga antirasuah tersebut.

Adapun nama-nama yang telah diamankan susuai pesan yang beredar sebagai berikut:

1. Mukti Agung/Bupati

2. M. Ramdhan/Kadisperkim

3. Wahadi/Kadisdepertan

4. Denny Sabara/Adc Bupati

5. Sugianto/BPBD

6. M. Shaleh/Kadis PUPR

7. Eko Kadar/Tukang sapu BAPEDA

8. Adi Jurnal Widodo/Swasta

9. Sulaiman/Diskoperindag

10. Sutopo/Kabid pencegahan BPBD

11. Irwanto/Sub kedaruratan BPBD

12. Sukirno/Kabid Jakon Cipkataru DPUTR

13. Abdul Muiz/Kabid Bina marga DPUTR

14. Alzam Habibi/Honorer BPBD

15. Darkiyan/Supir DPUTR

16. Aidi Dafa/Supir DPUTR

17. Agus Wahid/ Sopir Disperkim

18. Kiyat Supriyono/Staf Seksi Penyediaan Disperkim

19. Erwin Setiawan/Staf Honorer Disperkim

20. Hujeng Subagyo/Sopir Honorer Bupati

21. Akhmad Helmi/Kabid Peternakan Dispertan

22. Misdiyanto/Kasubag Bina Program Keuangan BPBD

23. Joko Triasmoro/Kabid Rehab Rekontruksi BPBD

Sementara itu, Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi, Nurul Gufron membenarkan bahwa pihaknya telah melakukan operasi tangkap tangan (OTT) pada Kamis 11 Agustus 2022.

Sebanyak 23 orang termasuk Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo telah diringkus KPK. Bupati Pemalang Mukti diruingkus terkait kasus suap barang dan jasa serta lelang jabatan.

"Berkaitan dugaan tindak pidana korupsi suap dan pungutan tidak sah dalam pengadaan barang dan Jasa serta jabatan," ujar Ghufron saat dikonfirmasi, Jumat 11 Agustus 2022.

Namun untuk lebih detailnya, Ghufron pun meminta waktu agar penyidik lembaga antirasuah itu bekerja. Setelah proses tersebut selesai pihaknya baru akan disampaikan kepada publik.

"Mohon bersabar tim lidik KPK sedang memeriksa pada saat nya nanti akan kami jelaskan secara lebih detil," imbuhnya. (Aldi)

Tags:
waduhdaftarNusantaraorangyang TerjaringOTT KPKberedardi Mediasosial

Reporter

Administrator

Editor