Ketua Komnas HAM, Ahmad Taufan Damanik , di kantornya, Menteng, Jakarta Pusat. (Foto: ist)

Kriminal

Terkait Tewasnya Brigadir J, Komnas HAM Tetap Lanjutkan Uji Balistik: Untuk Memastikan Apakah Ada Pelanggaran Hak Asasi

Kamis 04 Agu 2022, 18:14 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Komnas HAM akan tetap melanjutkan uji balistik setelah sudah ada tersngka yakni Bharada E, terkait tewasnya Brigadir J. Ketua Komisi Komnas HAM Ahmad Taufan Damanik,  uji balistik akan dilakukan Jumat besok (5/8/2022).

Meski diketahui, Bharada E telah ditetapkan jadi tersangka pada Kamis (3/8/2022) malam.

Sebagai informasi, uji balistik adalah pemeriksaan atau eksaminasi terhadap bukti-bukti dari senjata api yang diduga digunakan dalam aksi kejahatan.

"Ya pasti, untuk pemantauan dan penyelidikan memastikan apakah ada pelanggaran Hak Asasi terkait penyiksaan, kekerasan dan lain-lain. Dan juga hak asasi atas akses keadilan (access to justice) terutama bagi keluarga Brigadir J yang meninggal dunia," ucap Taufan saat dihubungi, Kamis (4/8/2022).

Kemudian, Taufan memaparkan, salah satu ukuran akses atas keadilan tersebut adalah prinsip fair trial (peradilan yang jujur).

"Itu standar hak asasi yang mesti dipenuhi, termasuk terhadap ibu PC yang mengadu ke polisi bahwa dia mengalami kekerasan seksual," katanya.

Taufan menambahkan, di dalam standar HAM seseorang yang mengadu atau mengaku mengalami kekerasan seksual secara khusus memang mesti diperlakukan sebagaimana seorang korban meskipun pembuktian dia korban atau tidak masih harus dibuktikan.

"Penghormatan atas hak asasi memungkinkan terduga korban itu mendapatkan perlindungan saksi dan pertolongan kesehatan fisik mau pun psikologis. Itu yang mesti kami kawal," tegas Taufan. (Rika)
 

Tags:
Bharada EJadi TersangkaKomnas HAMLanjutkan Uji BalistikJumat Besokuji balistikTewasnya Brigadir JPelanggaran Hak Asasibrigadir J

Reporter

Administrator

Editor