Sejumlah pengunjung TMR cuek bebek tanpa mengenakan masker, padahal pandemi Covid-19 belum berakhir. (foto: poskota/zendy)

Jakarta

Banyak Pengunjung Ragunana Cuek Bebek Abaikan Prokes, Diserbu Saat Libur Lebaran

Rabu 04 Mei 2022, 13:05 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Libur lebaran banyak diisi warga dengan berkunjung ke tempat-tempat wisata, seperti Taman Margasatwa Ragunan (TMR) di Jakarta Selatan. Namun sayang, dalam aktivitas tersebut banyak warga abai terhadap protokol kesehatan (prokes).

Tidak sedikit juga dari mereka tidak memakai masker, atau sekalipun pakai pengunaannya tidak menutupi mulut dan hidung. Longgarnya pengawasan pun, terlihat warga cuek padahal pandemi belum berakhir.

Taman Margasatwa Ragunan telah beroperasi mulai dari Selasa, (3/5/2022) kemarin. Pihak TMR hanya melayani 70% pengunjung yang ingin mengunjungi. Pelayanannya pun diajukan secara online, seperti pembelian tiket masuk.

Berdasarkan pantauan Poskota.co.id, di hari kedua, Rabu (4/5/2022) beroperasinya Taman Margasatwa Ragunan masih terlihat ramai pengunjung. Para pengunjung juga melakukan tamasya kecil di taman sekitaran kandang-kandang hewan di Ragunan.

Mayoritas pengunjung tetap memadati setiap kandang hewan yang ada di Taman Margasatwa Ragunan.

Heny (30) merasa senang setelah sekian lama tidak mengunjungi Taman Margasatwa Ragunan. Selanjutnya, kata Heny, dirinya merasa senang bisa mengajak anaknya mengunjungi Taman Margasatwa Ragunan.

"Saya merasa senang, karena kan kemarin di rumah mulu," kata Heny saat ditemui di Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Kemudian, dirinya juga menjelaskan, bahwa penjualan tiket secara online yang diberlakukan oleh pihak Taman Margasatwa Ragunan sangat memudahkan pengunjung. Karena menurutnya, dia tidak perlu mengantri lagi untuk pembelian tiket masuk Ragunan.

"Senang banget pembelian tiket online ini, saya gak perlu ngantri panjang lagi," lanjut Heny.

Sebelumnya diberitakan, Taman Margasatwa Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan tidak akan buka pada saat hari Raya Lebaran 2022. Namun, TMR akan mulai beroperasi satu hari setelah Hari Raya Lebaran 2022 atau H+1 yakni pada tanggal 03 Mei 2022.

Hal tersebut dikatakan oleh Humas Taman Margasatwa Ragunan, Wahyudi Bambang.

Selain itu, Bambang mengatakan, nantinya Taman Margasatwa Ragunan saat kembali buka untuk pengunjung hanya akan melayani 70 persen atau setara dengan 45 ribu orang dari kapasitas yang mencapai 60 ribu pada libur hari Lebaran 2022.

Bambang menjelaskan, bagi masyarakat yang ingin berkunjung patut memahami syarat dan ketentuan yang dikeluarkan oleh Taman Margasatwa Ragunan. Salah satunya soal pembelian tiket.

Menurut Bambang, masyarakat yang ingin membeli tiket masuk Taman Margasatwa Raguna disarankan terlebih dahulu mendaftar melalui online satu hari sebelum kedatangan.

Pendaftaran akan dibuka sejak pukul 07.30 WIB hingga jumlah pengunjung sebanyak 45 ribu orang terpenuhi. (CR07)
 

Tags:
TMRTaman Margasatwa Ragunanlibur lebaranLanggar Prokesprotokol kesehatancovid-19

Administrator

Reporter

Administrator

Editor