Pesawat tempur F/A-18 D Hornet (Sumber: Pars Today)

Internasional

Malaysia Berusaha Beli Jet Tempur Hornet Milik Kuwait

Minggu 26 Des 2021, 11:27 WIB

MALAYSIA, POSKOTA.CO.ID - Malaysia sedang berusaha membeli armada pesawat tempur Kuwait yang total berjumlah 33 unit.

Mereka berharap bisa membeli pesawat tempur multifungsi Boeing F/A 18 Hornet milik Kuwait meski pembicaraan terkait masalah ini belum final.

Keterangan ini datang dari Deputi Menteri Pertahanan Malaysia Ikmal Hisham Abdul Aziz seperti dikutip dari situs Defense News (23/12/2021).

Jet tempur Hornet milik Kuwait masih dalam kondisi baik dengan jam terbang relatif rendah sehingga diputuskan untuk digabungkan dengan Angkatan Udara Kerajaan Malaysia, RMAF.

Pesawat tempur Kuwait itu dipastikan akan meningkatkan kesiapan dan kemampuan angkatan udara Malaysia dalam melindungi zona udara negara ini.

Ikmal Hisham Abdul Aziz menjelaskan bahwa negara itu akan menggunakan jet-jet tempur Hornet dari Kuwait hingga 2035.

Malaysia saat ini menggunakan delapan unit jet tempur F/A-18 D untuk pertahanan udara dan serangan. Bersama 18 unit jet tempur Sukhoi Su-30MKM Flanker-H buatan Rusia. ***

Tags:
pembelian pesawat tempurperlindungan zona udara negara

Reporter

Administrator

Editor