Gudang elektronik dan makanan ringan di Tangerang habis dimakan api. (Foto/damkartangerang)

Tangerang

Rugi Ratusan Juta, Gudang Elektronik dan Makanan Ringan di Tangerang Habis Dimakan Api 

Kamis 02 Des 2021, 00:41 WIB

TANGERANG, POSOKOTA.CO.ID - Dua gudang yang berada di Kompleks Pergudangan Tunas Bitung, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang, terbakar pada Selasa, (30/11). pukul 22.30 WIB.

Gudang elektronik dan makanan ringan di Tangerang habis dimakan api.

Peristiwa ini diduga terjadi akibat adanya konsleting listrik dari salah satu gudang tersebut.

Kepala Bidang Logistik dan Kedaruratan BPBD Kabupaten Tangerang, Abdul Munir mengatakan, dua gudang yang terbakar merupakan gudang elektronik dan makanan ringan.

"Itu dua gudang yang berbeda, posisinya bersebalahan. Dimana satu gudang elektronik dan satu lagi gudang makanan ringan. Untuk dugaan konsleting berada dari gudang eletronik," katanya, Rabu, (1/12).

Tidak ada korban jiwa atau luka dalam kejadian tersebut, hanya saja terdapat empat mobil box milik gudang eletronik yang hangus terbakar.

Lihat juga video “Usai di Relokasi Dari Taman Sari, Omzet Pedagang di Pasar Lama Mulai Naik”. (youtube/poskota tv)

"Korban jiwa atau luka tidak ada. Hanya saja kerugian materil ditaksir hingga ratusan juta rupiah. Lalu, ada 4 unit kendaraan mobil box, dimana dua ukuran besar dan satu ukuran kecil hangus terbakar," ujarnya.

Api pun telah berhasil dipadamkan petugas pada dini hari, setelah 4 unit mobil pemadam kebakaran diterjunkan ke lokasi.

Saat ini, beberapa petugas masih berjaga diloksi untuk proses pendinginan. (veronica prasetio)


 

Tags:
Gudang elektronik dan makanan ringan di Tangerang habis dimakan apipenyebab kebakaran dua gudang tangeranggudang tangerang kebakarankerugian kebakaran tangerang

Administrator

Reporter

Administrator

Editor