Ilustrasi Pelecehan Seksual (Foto: ThinkStock/KatarzynaBialasiewicz)

NEWS

Gak Habis Pikir! Bapak-bapak Ini Sengaja Grepe Bokong Gadis Saat Antri di Bank: Pas Ditegur Malah Banyak yang Belain

Sabtu 27 Nov 2021, 13:53 WIB

BEKASI, POSKOTA.CO.ID – Viral di media sosial adanya kabar pelecehan seksual yang dilakukan oleh seorang bapak-bapak di KCP BNI Juanda, Kota Bekasi, Jawa Barat pada Jumat (26/11/2021).

Kabar tersebut awalnya dibagikan langsung oleh pengguna akun bernama Andris (@rebornblessing).

Dia menyebarkan kasus dugaan pelecehan itu karena korbannya ternyata merupakan adik kandungnya sendiri.

Merasa tidak terima adiknya diperlakukan seperti itu, Andris lalu menyebarkan kabar tersebut ke Twitter hingga kini menjadi viral.

“Orang ini baru saja grepe pantat adik saya. Ditegur, malah marah balik. Lokasi di BNI KCP Juanda Bekasi,” cuit akun @rebornblessing).

“Ada yang kenal? Saya butuh nama dan alamatnya. Saya mau samperin. Saya mau perkarakan,” sambungnya.

Andris menyebut bahwa bapak-bapak yang melakukan pelecehan sempat ditegur oleh sang adik, tetapi justru banyak orang yang membela pelaku.

"Saat ditegur pula, teman-temannya pada datang belain. Mereka bilang kalau adik saya jangan bikin rusuh di tempat umum," jelasnya.

Akibat kejadian itu, dikabarkan oleh Andris bahwa kondisi sang adik saat ini mengalami trauma yang cukup mendalam.

Bahkan sang adik dikatakannya terus menangis karena masih teringat dengan kejadian pelecehan yang diterimanya.

“Kondisi adik saya saat ini nggak baik-baik aja. Masih trauma dan sesenggukan,” ucap Andris.

“Kalo ada informasi soal bapak ini, tolong beritahu saya. Terima kasih,” ucapnya menambahkan.

Disebutkan bahwa awalnya adik dari Andris bersama ibunya mengantri di KCP Bank BNI Juanda Bekasi untuk daftar masuk ke bank.

Kemudian karena kondisinya juga sangat ramai sang ibu maju pertama untuk menulis nama.

Ketika adik Andris sedang berdiri tegak seperti biasa, ada bapak-bapak lewat dari depan dan melewati belakangnya lalu memegang bokongnya.

"Aku refleks langsung tepuk orang ini dan negur dia. In his defense situasinya lagi rame dan dia lagu lewat biasa. But since aku pernah ngalamin ini waktu aku umur 15 aku tau ini bukan cara dia "permisi" tapi emang jatohnya megang dengan sengaja karena dia kayak peres pantatku," tulis adik Andris, yakni bernama Anastasia Ananda di Instagram Stories miliknya (@dozeof).

Andris sempat melaporkan kejadian it uke pihak BNI melalui media sosial Twitter, tetapi terlihat pihak bank enggan mengurusnya lebih lanjut karena dianggap bukan ranahnya lagi.

Hingga saat ini sang pelaku masih dalam pencarian dan akan mendapatkan tindakan lebih lanjut apabila sudah ditemukan. (cr03)

Tags:
Gadis Cantik Jadi Korban Pelecehan Seksual di BekasiBapak-bapak Grepe Bokong Gadis di BekasiAksi Tak Senonoh Pria Grepe Bokong Gadis di BankBapak-bapak Grepe Pantat Gadis Saat Sedang Antri di Bank

Administrator

Reporter

Administrator

Editor