JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Kabar ditangkapnya komika Reza ‘Coki’ Pardede karena kasus sabu jelas sangat amat menganggetkan publik.
Rekan dari Tretan Muslim itu beberapa hari yang lalu, tepatnya pada Rabu (1/9/2021) ditangkap oleh Polres Metro Tangerang Kota setelah ketahuan menyimpan sabu seberat 0.05 gram di rumahnya.
Komik yang terkenal dengan lawakan dark jokes atau humor gelap itu mengaku sudah lama mengonsumsi sabu dengan dalih agar dapat tampil pede di depan publik.
Kini Coki masih ditahan di Mako Polres Metro Tangerang dan masih perlu menjalani beberapa proses hukum lebih lanjut lagi.
Kabar ditangkapnya Coki sepertinya sudah tidak lagi menjadi suatu hal yang mengagetkan bagi pria indigo bernama Tigor Otadan, pasalnya pada bulan Agustus 2021 lalu ia sempat meramalkan bahwa akan ada satu komedian yang tersangkut kasus narkoba di tahun ini.
Pria indigo asal Kediri, Jawa Timur itu sempat menyampaikan ramalannya itu di sebuah video yang diunggah di kanal YouTube bernama Hadi Mukidi dengan judul ‘Prediksi Tigor Otadan 2021 | Misteri dalam Sejarah’ pada Kamis (5/8/2021).
“Pelawak Tanah Air akan digemparkan sama berita meninggalnya pelawak ada satu, sama satunya terkena kasus narkotika, itu pelawak. Kalau bisa stop janganlah kita main-main dengan barang tersebut,” ujar Tigor.
Tigor dalam ramalannya itu tidak menyebutkan nama dari komedian yang akan terjerat kasus narkoba, tetapi publik kini menduga bahwa yang dimaksud dari ramalannya tersebut adalah Coki Pardede karena ia baru saja ditangkap polisi terkait kasus sabu.
Tidak heran memang jika pria indigo bernama Tigor Otadan membuat ramalan-ramalan yang seidkit kontroversial.
Beberapa ramalan yang biasa diungkapkannya itu pasti biasanya menyangkut kedaan alam Indonesia hingga dunia artis dan beberapa dari ramalannya itu memang benar kejadian.
Sebagai informasi, Reza Pardede yang akrab disapa 'Paman' Coki Pardede itu mengaku bahwa baru setahun belakangan ini ia kembali 'nyabu' setelah coba berhenti.
Dari hasil pengembangan pemeriksaan yang dilakukan Kasat Narkoba Polres Metro Tangerang AKBP Pratomo Widodo, Coki mengaku sakit.
Entah apa penyakit yang ia derita. Namun, ketika dilakukan pengerebekan, Satnarkoba Polres Metro Tangerang menemui Coki sedang menyuntikkan sabu sambil menonton video syur sesama jenis.
Selain itu, menurut keterangan Kapolres Metro Tangerang Kombes Pol Deonijiu De Fatima, Coki telah memakai narkoba jenis sabu ini, sudah lama ia tekuni sejak semasa kuliah.
"Mulai aktif itu satu tahunan ke belakang ya. Dia mengenal narkoba ini udah dari masa kuliah," bilang Kapolres Metro Tangerang Kombes Pol Deonijiu De Fatima.
"Terus berusaha berhenti, tapi 'ndak' bisa. Dia maksimal berhenti lima bulan," sambungnya. (cr03)