Aty Kodong. (instagram/@aty_ratu_kodong)

SHOWBIZ

Aty Kodong Ngamuk Tak Diundang ke Pernikahan Lesti Kejora dan Rizky Billar, Sikapnya Tuai Kritik Warganet

Minggu 22 Agu 2021, 09:16 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pedangdut Aty Kodong ngamuk lantaran tak diundang ke acara pernikahan Lesti Kejora dan Rizky Billar, beberapa hari lalu.

Sebagaimana diketahui Lesti dan Billar baru saja melangsungkan pernikahan mereka pada Kamis (19/8/2021).

Hal ini diungkapkan oleh Aty Kodong saat Live di media sosial.

Lantas potongan videonya menjadi viral dan tersebar di akun gosip Instagram.

Dalam video tersebut, Aty Kodong menyebut Lesti Kejora setidaknya berbasa-basi meskipun tak mengundang.

Menurutnya dirinya cukup dekat mengingat keduanya sama-sama berjuang hingga final di ajang menyanyi dangdut.

"Kalau sebagai teman itu harus ada basa-basi, kalau pun enggak diundang semuanya, toh kita sama-sama dulu dari kampung dan merintis karir di Jakarta," ujar Aty Kodong dikutip dari video yang diunggah kembali dalam akun gosip Instagram, Minggu (22/8/2021).

Aty mengatakan dirinya tak berharap ke 35 finalis yang mengikuti ajang yang sama dengannya itu diundang.

Pasalnya dia tahu bahwa hal tersebut tak memungkinkan. 

Namun alangkah baiknya menurut Aty, jika ada perwakilan yang ikut hadir.

Setidaknya satu atau dua orang dari ajang tersebut.

"Kita juga enggak mungkin datang semua kok, cukup bilang aja, 'mak ini ya Dede minta maaf kalau teman-teman enggak bisa hadir', dan setidaknya ada dua orang perwakilan," jelasnya. 

Di unggahan lainnya, Aty Kodong mengaku kecewa karena merasa tidak dianggap sebagai teman.

Dia menganggap Lesti Kejora sudah melupakan dirinya.

"Jujur kecewa banget ya, kalaupun kami mungkin bukan siapa-siapa kamu lagi, tapi setidaknya ada kabar dari jauh, walaupun cuma basa-basi, cukup sekian dan terima kasih teman," sambung Aty Kodong.

Reaksi Aty Kodong ini menuai banyak pro kontra warganet.

Sebagian merasa pernyataan Aty Kodong ada benarnya.

Namun banyak pula yang mengkritik sikap Aty Kodong berlebihan.

"Ngeri ya wak, kali kita enggak diundang aja misal temen ngajak pergi aja malu, lah ini terang-terangan minta diundang," komentar warganet.

"Kalaupun enggak diundang harusnya sebagai teman tetap ngucapin selamat mbak. Emang situasinya enggak memungkinkan," sahut lainnya

"WOY, peraturan yang maksimal 30 orang bukan 35 persen kapasitas gedung," kesal warganet.

Diketahui, Lesti Kejora dan Rizky Billar baru saja menggelar akad nikah di hotel Intercontinental, Pondok Indah, Jakarta Selatan, Kamis, 19 Agustus, lalu.

Acara pernikahan ini digelar secara intim dan hanya dihadiri oleh 30 undangan saja.

Hal ini menyusul penerapan protokol kesehatan yang ditetapkan pemerintah. (cr07)

Tags:
Aty KodongLesti Kejora.rizky billar

Administrator

Reporter

Administrator

Editor