"Di mana tadi saya jelaskan diadakan khusus masa PPKM Level 4 di Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Solo. Itu nanti yang akan berlanjut pengadaannya setelah di sini," ujarnya.
Berdasarkan pantauan Poskota, ribuan orang memadati kawasan Pasar Ikan Muara Baru sejak pagi hari untuk mengikuti vaksinasi.
Puluhan petugas Tiga Pilar pun bersiaga, mengatur jalur antrian warga yang hendak mengikuti vaksinasi.
Bukan hanya pedagang ikan dan nelayan, vaksinasi juga menyasar warga sekitar Pasar Ikan Muara Baru. (*)