Sutradara Anime Naruto Meninggal Dunia, Ini Penyebabnya
Kamis, 22 April 2021 08:25 WIB
Share
Osamu Kobayashi (kanan), sutradara anime Naruto (ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Kabar duka menyelimuti pecinta anime Naruto. Ya, sutradara Osamu Kobayashi meninggal dunia pada Jumat (16/4/2021) lalu.

 

Osamu meninggal dunia diusianya ke-57 tahun lantaran mengidap penyakit kanker ginjal yang cukup parah. Kabar itu disampaikan melalui akun Twitternya.

Melihat kabar duka itu, sejumlah penggemar film animasi Naruto dan lainnya langsung memberikan ucapan berbelasungkawa dan penghormatan terakhir pada Osamu Kobayashi secara daring.

Osamu merupakan seorang animator, illustrator, sekaligus sutradara anime beberapa proyek, salah satunya adalah BECK: Mongolian Chop Squad, serta Paradise Kiss. Melansir dari ComicBook, Osamu juga baru saja terlibat dalam Rinshi! Ekoda-chan dan Dororo.

Selain itu, ia juga pernah menjadi sutradara dari anime Naruto. Ia terlibat dalam beberapa episode Naruto: Shippuden yakni pada episode 480-483. (cr03)