Transjakarta (Yono)

Jakarta

Ada Unjuk Rasa Di Kawasan Monas, Transjakarta Modifikasi Rute

Selasa 20 Okt 2020, 09:15 WIB

JAKARTA – Terkait aksi unjuk rasa yang akan berlangsung hari ini di kawasan patung kuda, Monas dan sekitarnya, PT Transportasi melakukan modifikasi rute.

Direktur Operasional PT Transportasi Jakarta (Transjakarta), Prasetia Budi mengatakan, modifikasi rute meliputi koridor 1 (blok M – Kota).

Ini dia pengalihan rutenya:

Arah Kota:

Blok M - Sarinah – Lampu Merah Sarinah - keluar jalur -Lampu Merah Bank Indonesia - belok kiri - Jl.Kebon Sirih - Hotel Milenium belok kiri - Jl.Fachrudin belok kanan - Jati Baru lurus - Jl.Cideng Barat – Lampu Merah Tarakan belok kanan - Halte Petojo – Lampu merah Harmoni belok kiri - Harmoni – Kota. 

Baca juga: Kasal Tinjau Seleksi Relawan Covid-19 Untuk Calon Bintara PK TNI AL Tahun 2020

Arah Blok M:

Kota - Harmoni – Lampu Merah Harmoni - belok kanan - lurus arah Tomang - Halte Petojo keluar jalur – Lampu merah Tarakan belok kiri - Jl.Cideng Timur - Jl.Jati Baru belok kiri - Hotel Tugu Asri – Lampu merah Hotel Milenium - lurus - Jl.Kebon Sirih – Lampu merah Bank Indonesia - belok kanan - Halte Sarinah - Blok M

Halte yang tidak melayani: 

- Halte Monas

- Halte Bank Indonesia (BI)

Baca juga: Provokator Kerusuhan Unjuk Rasa UU Cipta Kerja Ternyata 3 Remaja

Rute 6A (Ragunan – Monas via Kuningan) dan Rute 6B (Ragunan – Monas via Semanggi) mengalami perpendekan rute menjadi Ragunan – Tosari. 

Halte yang tidak melayani

- Halte Bundaran HI

- Sarinah

- Halte Bank Indonesia

- Halte Monas

Rute 1A (PIK – Balaikota) mengalami perpendekan rute menjadi PIK – Kota.

Baca juga: Pemerintah Berusaha Tekan Kasus Baru Harian Covid-19 Sebanyak 3.000-4.000

Halte yang tidak melayani:

- Glodok

- Olimo

- Mangga Besar

- Sawah Besar

- Harmoni

- Monas

- Bus Stop Balaikota

Baca juga: Empat Orang Divonis Seumur Hidup, Kasus Jiwasraya Torehkan Rekor Baru

"Selain rute-rute di atas, operasional kami masih berjalan normal. Transjakarta juga bekerjasama dengan pihak Polda Metro Jaya guna memastikan keamanan baik pelanggan, petugas di lapangan dan keberlangsungan operasional Transjakarta hari ini," kata Budi melalui keterangan tertulis, Selasa (20/10/2020).

Budi mengungkapkan, layanan Transjakarta akan kembali normal apabila kondisi aksi unjuk rasa sudah kondusif serta lokasi demonstrasi dapat dilintasi armada bus.

"Untuk itu, kami menghimbau bagi para pelanggan yang akan melakukan aktivitas untuk selalu berhati-hati di jalan, tetap waspada dan selalu mengutamakan keselamatan diri dan keluarga," pungkasnya.

Baca juga: Dewan Pakar Nasdem Usulkan UU Cipta Kerja Sebaiknya Cepat Diundangkan

(yono/tri)

Tags:
ada unjuk rasadi kawasan monasada unjuk rasa di kawasan monastransjakarta modifikasi ruteunjuk rasauu-cipta-kerja

Reporter

Administrator

Editor