Ambisi Madrid Kudeta Singgasana Klasemen

Minggu 21 Jun 2020, 13:10 WIB
Real Madrid siap mengkudeta singgasana klasemen sementara La Liga dengan mengalahkan Real Sociedad dalam laga dini hari nanti. (realmadrid.com)

Real Madrid siap mengkudeta singgasana klasemen sementara La Liga dengan mengalahkan Real Sociedad dalam laga dini hari nanti. (realmadrid.com)

SPANYOL - Kegagalan Barcelona menambang tiga angka di kandang Real Sociedad, tengah pekan kemarin, membuka celah bagi Real Madrid untuk melakukan kudeta guna menduduki singgasana klasemen sementara La Liga Spanyol pekan ini. Misi itu diusung pasukan Zinedine Zidane saat melawat Real Sociedad di Reale Arena, Senin (22/6/20) pukul 03:00 WIB dini hari.

"Kami akan bersiap dan mencoba memberikan segalanya untuk melakukan (kudeta) itu pada pertandingan nanti (melawan Sociedad). Karena tidak ada yang lain, selain mengusung hal itu pada laga nanti. Tapi kami tidak akan memikirkan hasil yang diraih tim lain dan kami hanya memikirkan kami sendiri, Kami harus melakukan apa yang harus kami lakukan, termasuk pada pertandingan di Sociedad nanti," kata Zidane, seperti dikutip Marca.

Untuk memuluskan misi itu, Madrid wajib menang, minimal dengan selisih tiga gol atas Sociedad. Jika menilik rekor pertemuan kedua tim, terakhir kali Madrid menang dengan skor tiga gol tanpa balas atas Sociedad saat ditukangi Zidane di Santiago Bernabeu pada Januari 2017 lalu. Kali ini pada periode kedua di bawah kepelatihan Zidane, Los Blancos, julukan Madrid ingin mengulangi hasil serupa di Reale Arena, kandang Sociedad.

Baca jugaBawa Madrid Gilas Valencia, Zidane Puji Benzema

Meski bukan hal yang mustahil, namun untuk mengulangi hasil serupa di kandang Sociedad, sepertinya bukan perkara yang mudah bagi pasukan Zidane. Apalagi sebelumnya Madrid takluk 3-4 dari Sociedad pada pertemuan pertama musim ini di Bernabeu pada Februari lalu.

"Kami sadar ini tidak akan mudah, tapi kami akan selalu memberikan yang terbaik pada pertandingan nanti," lanjut pelatih berkepala plontos tersebut.

Baca jugaGilas Valencia 3-0, Madrid Tempel Barcelona di Puncak Klasemen

Di sisi lain, Sociedad sendiri tentu tidak akan membiarkan Madrid pulang dengan hasil jarahan tiga angka di Reale Arena. Pasukan Imanol Alguacil itu tentu ingin kembali mengalahkan Madrid di kandang sendiri, seraya membayar kekalahan 0-2 yang mereka telan saat menghadapi Deportivo Alaves, Jumat (19/6/20) dini hari WIB. Hasil itu membuat posisi mereka belum aman dari ancaman penggusuran dari zona Eropa. 

Dengan 47 poin, Sociedad hanya unggul produktivitas gol dari batas akhir zona Eropa, hunian Villarreal. Sementara Madrid di tangga kedua dengan 62 poin, hanya berjarak tiga angka dari Barcelona yang bermain imbang tanpa gol di kandang Sevilla.

Baca jugaMadrid Gilas Eibar 3-1, Zidane Belum Puas

Pada laga lainnya, Celta Vigo vs Alaves dan Valencia vs Osasuna. Sehari sebelumnya, Espanyol kalah 1-3 dari Levante, Athletic Bilbao kalahkan Real Betis 1-0, dan Getafe ditahan Eibar 1-1. (junius/ys)

Real Sociedad vs Real Madrid

Senin (22/6/20) pukul 03:00 WIB

Reale Arena

REKOR PERTEMUAN:

07/02/20, Madrid vs Sociedad 3-4

24/11/19, Madrid vs Sociedad 3-1

12/05/19, Sociedad vs Madrid 3-1

07/01/19, Madrid vs Sociedad 0-2

PRAKIRAAN PEMAIN:

Sociedad (4-2-3-1): Remiro (g); Gorosabel, Llorente, Le Normand, Monreal; Zubeldia, Merino; Portu, Oedegaard, Oyarzabal; Isak.

Madrid (4-3-3): Courtois (g); Carvajal, Varane, Ramos, Marcelo; Valverde, Casemiro Kroos; Asensio, Hazard, Benzema.

News Update