Waspada! Ini 3 Cara Agar Data Pribadi Tidak Disebar Pinjol Ilegal

Senin 28 Apr 2025, 11:41 WIB
Jangan sampai data pribadi kamu jatuh ke tangan yang salah. Ikuti 3 cara ampuh agar terhindar dari penyebaran data oleh pinjol ilegal. (Sumber: Pinterest)

Jangan sampai data pribadi kamu jatuh ke tangan yang salah. Ikuti 3 cara ampuh agar terhindar dari penyebaran data oleh pinjol ilegal. (Sumber: Pinterest)

POSKOTA.CO.ID - Kemudahan meminjam uang lewat aplikasi pinjaman online (pinjol) memang menggiurkan. Namun, Anda harus ekstra hati-hati karena risiko penyebaran data pribadi sangat besar, terutama dari pinjol ilegal. Simak tiga tips penting agar data Anda tetap aman!

Meminjam uang lewat pinjol sekarang memang makin gampang. Cukup beberapa klik, dana langsung cair ke rekening.

Tapi, di balik kemudahan itu, ada bahaya besar yang mengintai seperti penyebaran data pribadi tanpa izin.

Sebar data adalah tindakan penyebaran informasi pribadi seseorang oleh pihak lain tanpa persetujuan. Tindakan ini kerap terjadi di kalangan pinjol ilegal.

Baca Juga: Beredar Rumor Nasabah Pinjol Dipaksa Mengikuti Sidang dengan Keputusan Mutlak, Begini Tanggapan Pengamat

Meski pinjol legal juga punya risiko, kasus paling banyak justru datang dari pinjol ilegal.

“Sebar data biasanya dilakukan untuk menekan peminjam yang telat bayar agar segera melunasi utangnya. Tapi, apapun alasannya, tindakan ini tetap tidak bisa dibenarkan,” ujar akun Youtube Andre Tuwan.

3 Cara Data Pribadi Tidak Disebar Pinjol Ilegal

Agar Anda tidak menjadi korban, berikut tiga tips menghindari penyebaran data dari pinjol.

Bayar Tagihan Tepat Waktu

Setiap pinjol, baik legal maupun ilegal, memberikan tenggat waktu pembayaran. Umumnya, pinjol legal menawarkan tenor antara 1 hingga 12 bulan dengan prosedur dan bunga yang jelas.

Baca Juga: Jangan Gegabah! Modus Baru Penipuan Pinjol Semakin Pintar Gunakan Kode OTP dan Tuduhan Kehilangan HP

Sementara pinjol ilegal seringkali menuntut pelunasan pokok dalam waktu hanya 7 hari, tanpa standar yang baku. Maka dari itu, pastikan selalu bayar cicilan sesuai tanggal jatuh tempo agar tidak terkena ancaman sebar data.

Baca dan Pahami Syarat Ketentuan

Berita Terkait

News Update