Jika Anda mengikuti cara yang pertama, maka mengutang di bank atau pinjol tidak akan terjadi. Ini adalah salah satu nasihat yang paling penting dari Warren Buffett.
Baca Juga: Cara Dapat Bansos PKH Rp375 Ribu
Dia memiliki kartu kredit American Express yang didapatkan pada 1964. Akan tetapi, dia selalu membayar tagihannya dengan 98 persen uang tunai.
Cara tersebut cukup membuat Warren Buffett tetap kaya, ini sudah pasti bisa dilakukan oleh kelas menengah agar terhindar dari gali lubang tutup lubang.
3. Berinvestasi pada Diri Sendiri
Investasi tidak melulu soal emas, saham, atau reksadana. Anda dapat berinvestasi dengan mengikuti pelatihan, kursus, seminar, dan lain-lain.
Baca Juga: Cara Pantau Status Penyaluran Dana Bansos PKH dan BPNT dengan NIK KTP, Cek Selengkapnya
Penambahan skill dan pengalaman adalah suatu investasi yang dapat menguntungkan juga di suatu hari nanti. Jika anda ahli dalam suatu bidang, maka penghasilan pun makin besar.
"Kemampuan apa pun yang Anda miliki tidak dapat diambil dari Anda. Kemampuan tersebut tidak dapat benar-benar dilebih-lebihkan dari Anda. Jadi, investasi terbaik sejauh ini adalah apa pun yang mengembangkan diri Anda, dan tidak dikenakan pajak sama sekali," jelas dia.
4. Hidup Hemat, tapi Tidak Menyengsarakan
Berhematlah namun tidak membuat sengsara. Berhemat secukupnya dengan membeli apa yang dibutuhkan dan hindari belanja secara konsumtif dan impulsif.
Baca Juga: Rekomendasi 5 Rekening Digital Terbaik untuk Menabung
Fokus terhadap keuntungan jangka panjang daripada jangka pendek. Dia juga menyarankan agar anda menyumbangkan hidup antara menabung untuk sesuatu dan tetap menikmati momen tersebut.
Demikian informasi dari cara atur keuangan untuk kelas menengah dari Warren Buffett. Semoga bermanfaat dan membantu.