Baca Juga: Anti Spam! Ini Cara Aktifkan Fitur Blokir Chat di WhatsApp
2. Hapus Cache WhatsApp
Jika setelah update WhatsApp kamu masih belum muncul opsi untuk menambahkan musik pada status, coba untuk menghapus cache aplikasi.
Caranya sangat mudah, cukup ikuti langkah berikut:
- Tekan lama ikon aplikasi WhatsApp.
- Pilih Info Aplikasi.
- Pilih Penyimpanan.
- Klik Hapus Cache.
Dengan menghapus cache, aplikasi akan dibersihkan dari file sementara yang mungkin menyebabkan fitur baru tidak muncul.
3. Mulai Membuat Status WhatsApp dengan Musik
Setelah langkah-langkah di atas dilakukan, coba buat status WhatsApp baru.
Pilih foto atau video yang ingin kamu jadikan status, dan kamu akan melihat ikon musik yang muncul di bagian atas layar dan pastikan WhatsApp sudah terupdate.
Selanjutnya, klik ikon musik tersebut, dan kamu bisa memilih lagu dari koleksi yang tersedia.
Pilih lagu yang ingin kamu tambahkan, lalu sesuaikan bagian lirik atau potongan musik yang ingin kamu tampilkan di statusmu.