Benny Kabur Harman soroti desakan Ahok untuk segera diperiksa Kejagung terkait dugaan kasus korupsi Pertamina. (Instagram/@basukibtp)

Nasional

Soroti Desakan terhadap Kejagung untuk Periksa Ahok Soal Dugaan Kasus Korupsi Pertamina, Begini Tanggapan Beni Kabur Harman

Rabu 05 Mar 2025, 11:14 WIB

POSKOTA.CO.ID - Benny Kabur Harman yang merupakan politisi Partai Demokrat turut menanggapi kasus korupsi PT Pertamina yang menyeret Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

Seperti diketahui kasus korupsi tata kelola minyak tanah di PT Pertamina yang kini menyeret nama eks Komisaris Utama, Ahok semakin disoroti.

Sebelumnya, Ahok sempat menjabat sebagai Komisaris Utama PT Pertamina.

Di tengah bergulirnya kasus korupsi Pertamina, Ahok pun buka suara dalam sebuah kanal YouTube.

Baca Juga: Sebut Ahok Berbahaya, JK Singgung Tengah Malam Minta Perlindungan: Karena Dibilang Anak Buah Pak JK, Dia Aman

Pernyataan Ahok pun ditanggapi oleh berbagai pihak termasuk politisi Benny Kabur Harman.

Tidak hanya itu, Benny Kabur Harman juga menanggapi desakan Wakil Ketua Umum Partai Golkar Idrus Marham terhadap Kejaksaan Agung (Kejagung) agar Ahok dipanggil untuk menjelaskan kasus korupsi Pertamina tersebut.

“Emang ada kah indikasi Pak Ahok terlibat? Membiarkan dan sengaja menutup mata agar koruptor merajalela merampas uang rakyat adalah juga korupsi,” tulisnya di akun X, @BennyHarmanID, Selasa, 4 Maret 2025.

Selanjutnya, anggota Komisi III DPR RI itu mendukung pemberantasan kasus korupsi di Tanah Air.

Benny Kabur Harman menegaskan jangan tebang pilih dalam pemberantasan kasus korupsi.

“Sekali lagi, membiarkan korupsi terjadi adalah juga korupsi. Jangan tebang pilih dalam berantas korupsi,” lanjutnya.

Baca Juga: Ustaz Salim A Fillah Ikut Komentari BBM Oplosan Ala Dirut Pertamina Patra Niaga, Minta Ahok Bongkar Semuanya!

Pada sebuah kesempatan, Ahok sempat menanggapi dugaan korupsi tata kelola minyak mentah dan produk kilang Pertamina subholding dan Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) 2018-2023.

Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu mengungkapkan bahwa apabila kasus korupsi Pertamina tersebut dibongkar maka akan semakin melebar.

Meskipun sudah ada desakan, akan tetapi hingga saat ini Ahok belum diperiksa Kejagung.

Tags:
Ahokkorupsi KejagungPertaminaBenny Kabur Harman

Rinrin Rindawati

Reporter

Rinrin Rindawati

Editor