POSKOTA.CO.ID – Pemerintah terus menyalurkan berbagai bantuan sosial (bansos) 2025 untuk masyarakat yang memenuhi kriteria penerima.
Agar lebih transparan dan memudahkan masyarakat dalam mengecek status bantuan, kini pengecekan penerima bansos bisa dilakukan secara online hanya dengan menggunakan NIK e-KTP.
Masyarakat dapat mengetahui apakah mereka termasuk dalam daftar penerima bantuan dengan menggunakan aplikasi resmi dari Kementerian Sosial atau mengakses situs yang telah disediakan.
Proses ini memungkinkan siapa saja untuk memastikan kelayakan sebagai penerima bansos tanpa harus datang ke kantor pemerintahan.
Bagi Anda yang ingin mengecek status penerima bansos 2025 hanya dengan NIK e-KTP, berikut adalah langkah-langkah mudah yang bisa dilakukan!
Cara cek NIK e-KTP penerima bansos
Untuk mengecek apakah Anda terdaftar sebagai penerima salah satu bansos atau tidak bisa dilakukan dengan cara berikut:
Baca Juga: Mudah, Begini Cara Cek Apakah NIK KTP Anda Terdaftar sebagai Penerima Bansos Kemensos
1. Download aplikasi Cek Bansos di Android atau iOS
2. Buka aplikasi dan pilih buat akun jika belum memiliki akun
3. Isikan data diri sesuai dengan yang diminta, mulai dari KK, NIK, nama sesuai KTP, dan sebagainya
4. Masukkan juga nomor ponsel dan email yang aktif
5. Buat username dan password yang sulit ditebak agar akun Anda aman
Baca Juga: Cek NIK KTP Penerima Bansos PKH dan BPNT Sudah Mulai Disalurkan, Bisa Secara Online
6. Masukkan foto selfie dan e-KTP
7. Klik buat akun
8. Selanjutnya akan diminta verifikasi melalui email
9. Setelah verifikasi, maka akun berhasil dibuat. Pilih Profil untuk mengetahui status penerima bansos 2024
10. Nantinya akan muncul keterangan terkait jenis bantuan yang diberikan kepada Anda
Demikian informasi mengenai cara cek NIK e-KTP Anda.