POSKOTA.CO.ID - Pelamar yang menunggu dibukanya program Rekrutmen Bersama BUMN 2025 mendapatkan kabar bahagia, karena informasi terkait pembukaan pendaftaran terbaru.
Seperti yang ditulis oleh Badan Usaha Milik Negara (BUMN) melalui akun sosial media Instagram menyebutkan akan hadir kembali dalam waktu dekat.
"Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) Tahun 2025, akan HADIR KEMBALI dalam waktu dekat!" tulis akun @kementrisnbumn melalui Instagram.
"Persiapkan dirimu dan jadilah bagian dari insan BUMN. Tunggu tanggal mainnya ya!" lanjut mereka pada caption.
Kriteria Pendaftar Rekrutmen Bersama BUMN 2025
Pendaftaran ini kembali dibuka pada tahun 2025, memberikan kesempatan kepada seluruh Putra Putri Indonesia dengan kategori:
1. Fresh graduates dan experienced hire.
2. Lulusan jenjang pendidikan SMA/sederajat, D3, D4, S1, dan S1.
3. Warga Negara Indonesia (WNI)
4. Sehat secara fisik dan mental
Adapun dokumen yang perlu disiapkan saat Rekrutmen Bersama BUMN pada tahun 2024 yang bisa dijadikan patokan oleh pelamar sebagai berikut.
Dokumen Pendaftar Rekrutmen Bersama BUMN 2025
Baca Juga: Jadwal Rekrutmen Bersama BUMN 2025: Cek Syarat dan Cara Daftarnya di Sini
Untuk mendaftarkan diri, persiapkan dokumen berikut:
- KTP
- Ijazah atau surat keterangan lulus
- Transkrip nilai
- SKCK
- Sertifikat pelatihan (jika ada)
Seleksi Rekrutmen Bersama BUMN 2025
Selanjutnya seleksi ataupun tes yang harus dilalui oleh pelamar hingga akhir dan dinyatakan lolos pendaftaran adalah:
Baca Juga: Punya KUR Macet di Bank BUMN Apakah Bisa Dihapus Tagihkan? Simak Informasi Lengkapnya Berikut Ini
- Seleksi administrasi
- Tes Kompetensi Dasar (TKD)
- AKHLAK
- Wawasan Kebangsaan
- Tes Bahasa Inggris
- Learning Agility
- Tes kemampuan bidang