POSKOTA.CO.ID - Bagi siswa yabg masuk dalam SK (Surat Keputusan) Nominasi bantuan Program Indonesia Pintar (PIP), sangat penting untuk segera melakukan aktivasi rekening agar dapat menerima pencairan dana bantuan sosial (bansos) ini tepat waktu.
Aktivasi tersebut hanya khusus diperuntukkan bagi peserta didik jenjang SD, SMP, dan SMA/sederajat dari keluarga miskin dan kurang mampu.
Terutama bagi yang masuk SK Nominasi bantuan PIP tahun 2024 dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Nomor Induk Siswa Nasional terdaftar di Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan (Puslapdik).
Di mana pemerintah memberikan batas waktu hingga tanggal 28 Februari 2025 untuk menyelesaikan proses aktivasi rekening bantuan PIP bagi siswa yang belum melakukannya.
Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen)
melalui surat edaran resmi pada tanggal 30 Januari 2025, mengumumkan perpanjangan batas waktu aktivasi rekening PIP 2024.
Batas waktu yang sebelumnya ditentukan sampai 31 Januari 2025, kini diperpanjang hingga 28 Februari 2025.
"Sehingga, bagi Anda yang masuk dalam SK nominasi penerima PIP tahun 2024, harap segera melakukan aktivasi rekening," ujar pemilik kanal YouTube Gue Rahman seperti dikutip Kamis, 20 Februari 2025.
Ia menambahkan, berdasarkan laporan dari bank penyalur per 15 Januari 2025, masih ada sekitar 1.351.641 peserta didik yang belum melakukan aktivasi rekening. Berikut rinciannya:
- Jenjang SD: 700.919 peserta didik
- Jenjang SMP: 222.908 peserta didik
- Jenjang SMA: 237.633 peserta didik
- Jenjang SMK: 190.181 peserta didik.
Apa Itu SK Nominasi Bantuan PIP?
SK Nominasi merupakan surat keputusan bagi calon penerima bantuan PIP yang belum memiliki rekening.
Untuk dapat menerima dana bansos pendidikan ini, siswa yang tercantum dalam SK Nominasi harus segera melakukan aktivasi rekening PIP sesuai dengan prosedur yang berlaku.
Tujuan Perpanjangan Waktu Aktivasi Rekening Bantuan PIP
Perpanjangan waktu bertujuan memberikan kesempatan lebih lama bagi peserta didik yang belum melakukan aktivasi rekening untuk memanfaatkan bantuan PIP.
Dinas Pendidikan provinsi dan kabupaten/kota diminta untuk segera memberitahukan dan mendorong orang tua atau wali untuk melakukan aktivasi melalui satuan pendidikan.
"Serta berkoordinasi dengan bank penyalur agar proses ini berjalan lancar dan sesuai dengan aturan yang berlaku," ungkapnya.
Syarat Aktivasi Rekening Bantuan PIP
Di bawah ini beberapa syarat aktivasi rekening yang perlu dipenuhi:
1. Jenjang SD dan SMP
- Membawa surat keterangan aktivasi rekening dari Kepala Sekolah.
- Membawa Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau Kartu Keluarga (KK) atau surat keterangan domisili orang tua/wali.
- Mengisi formulir pembukaan rekening dari bank penyalur. Untuk SD dan SMP, dana bansos PIP disalurkan melalui kebo
- Siswa harus didampingi orang tua atau wali.
2. Jenjang SMA, SMK, dan Paket C
- Membawa surat keterangan aktivasi rekening dari Kepala Sekolah.
- Membawa KTP atau Kartu Pelajar atau KK siswa.
- Mengisi formulir pembukaan rekening Simpanan Pelajar,,(SimPel) dari bank penyalur yaitu Bank Negara Indonesia (BNI).
- Aktivasi dapat dilakukan oleh siswa tanpa didampingi orang tua.
Cara Aktivasi Rekening Bantuan PIP
Setelah mempersiapkan semua syarat di atas, langkah berikutnya adalah menuju bank penyalur sesuai dengan pilihan bank yang telah ditentukan pemerintah.
Misalnya, untuk peserta didik tingkat SD dan SMP, pencairan dana bantuan PIP menggunakan BRI.
Untuk itu datanglah ke kantor cabang BRI terdekat. Pihak bank kemudian akan memberikan petunjuk lebih lanjut tentang langkah-langkah yang perlu dilakukan.
Setelah melakukan aktivasi, Anda akan mendapatkan buku tabungan rekening Simpanan Pelajar (SimPel) dari bank.
Setelah selesai mengaktivasi rekening, jangan lupa untuk mengkonfirmasi kepada pihak sekolah bahwa sudah melakukan aktivasi.
Pihak sekolah akan membantu melakukan konfirmasi data penerima di sistem agar status aktivasi siswa penerima PIP terupdate.
Biasanya, setelah melakukan konfirmasi, proses update di sistem pusat membutuhkan waktu beberapa hari hingga satu bulan.
Itulah cara melakukan aktivasi rekening bagi penerima PIP nominasi tahun 2024.
Pastikan segera melakukan aktivasi agar saldo dana bansos PIP bisa segera cair.