Selain Bansos PKH dan BPNT, Ada Berbagai Jenis Program Bantuan yang Disalurkan pada Bulan Februari 2025, Begini Update Progresnya!

Sabtu 15 Feb 2025, 13:15 WIB
Update progres berbagai program bansos di bulan Februari 2025. (Sumber: Unsplash/Mufidmajnun)

Update progres berbagai program bansos di bulan Februari 2025. (Sumber: Unsplash/Mufidmajnun)

Februari menjadi bulan yang membahagiakan bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM), karena bantuan reguler seperti PKH dan BPNT akhirnya mulai cair.

Pada tahun ini, baik penyaluran melalui bank maupun PT Pos Indonesia memiliki periode pencairan yang sama, yaitu untuk tiga bulan sekaligus (Januari hingga Maret 2025).

Hal ini berbeda dengan tahun sebelumnya, di mana penyaluran melalui KKS biasanya dilakukan setiap dua bulan, sementara melalui PT Pos untuk tiga bulan.

Sebagai contoh, BPNT tahap 1 tahun ini diberikan sebesar Rp600.000 untuk penerima, baik yang disalurkan melalui KKS maupun PT Pos.

Sementara itu, pencairan Program Indonesia Pintar (PIP) juga masih berlanjut di tahun 2025, meskipun pencairan tahap 1 kemungkinan baru akan dilakukan menjelang tahun ajaran baru.

Update Pencairan Dana Bansos Melalui KKS

Beberapa hari lalu, pencairan PKH dan BPNT melalui KKS sudah mulai berlangsung. Pencairan pertama diawali oleh KKS Mandiri yang menyalurkan bantuan PKH dan BPNT secara bertahap. '

Disusul oleh KKS BSI yang mulai mencairkan saldo sembako atau BPNT bagi sebagian kecil penerima. Sementara itu, KKS BRI dan BNI juga mulai menunjukkan tanda-tanda pencairan.

Meskipun jumlah penerima yang melaporkan saldo masuk masih sedikit, KKS BRI telah terpantau mulai mencairkan bantuan PKH untuk sebagian kecil penerima. Sedangkan KKS BNI telah positif mencairkan bantuan PKH secara bertahap.

Bagi pemilik KKS BNI yang memiliki mobile banking, disarankan untuk mengecek saldo secara berkala.

Jika belum memiliki mobile banking, penerima diharapkan bersabar menunggu informasi pencairan lebih lanjut. Sementara itu, KKS BRI masih dalam tahap pengecekan, dan pencairan masih perlu dipastikan lebih lanjut.

Baca Juga: Saldo Dana Bansos BPNT Tahap 1 2025 Rp600.000 Mulai Cair Hari Ini 14 Februari 2025 ke KKS Bank Mandiri, Berikut Daftar Wilayah yang Telah Mendapat Penyaluran

Update Pencairan Dana Bansos Melalui PT Pos Indonesia

Bagi penerima yang mendapatkan bantuan melalui PT Pos, meskipun Surat Perintah Membayar (SPM) sudah diterbitkan, pencairan masih harus menunggu jadwal resmi dari masing-masing daerah.

Berita Terkait
News Update