Lihat apakah NIK KTP Anda terdaftar sebagai penerima bansos PKH dengan cara mudah ini, cukup lewat Hp. (Sumber: Poskota/Fia Afifah)

EKONOMI

Masuk Tahap 1, Segera Cek Apakah NIK KTP Anda Termasuk Penerima Bansos PKH dengan Cara Ini

Senin 10 Feb 2025, 21:53 WIB

POSKOTA.CO.ID – Pada Februari 2025 ini, penyaluran dana bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) telah memasuki masa pecairan tahap 1.

Program pemerintah yang berada di bawah kordinasi Kementrian Sosial (Kemensos) ini bertujuan untuk membantu meringankan beban ekonomi masyarakat​.

Tak sembarangan, penerima bansos PKH ini dikhususkan bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang terdaftar sebelumnya dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Baca Juga: Subisidi Dana Rp600.000 Bansos BPNT  2025 Cair Pekan Ini? Cek NIK KTP Penerima Bansos dan Jadwal Penyaluran

Selama 2025 ini, pencairan saldo dana bansos PKH akan dibagi menjadi empat tahap. Untuk tahap 1 akan berlangsung dari Januari hingga Maret 2025.

Kemudian untuk tahap 2 akan dicairkan pada April hingga Juni 2025. Dan tahap 3 dijadwalkan akan cair pada Juli hingga September 2025, serta tahap 4 pada Oktober hingga Desember 2025.

Penerima bansos PKH dapat melakukan pengecekan secara online melalui situs resmi Kemensos, yakni cekbansos.kemensos.go.id.

Nantinya, masyarakat hanya perlu memasukkan data diri seperti Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang sesuai untuk melihat status penerimaan bantuan.

Baca Juga: Pemilik NIK KTP Ini Segera Menerima Dana Bansos PKH 2025, Begini Cara Periksanya!

Nominal Bansos PKH 2025

Nominal bansos PKH akan bervariasi tergantung karena pada kategori penerima. Daftar para penerimanya yakni:

Baca Juga: Pemilik NIK KTP yang Terverifikasi Bisa Mendapatkan Saldo Dana Bansos dari Pemerintah, Simak Cara Cara Daftar DTKS Online dan Offline di Sini

Cara Cek Penerima Bansos PKH Lewat Hp

Setelah mengetahui nominal bantuan yang akan diberikan untuk setiap kategori, selanjutnya Anda bisa mengetahui apakah NIK KTP Anda termasuk dalam penerimanya cukup lewat Hp. Caranya yakni:

1. Unduh Aplikasi Cek Bansos

Aplikasi Cek Bansos ini bisa dicari di Google Play Store atau App Store. Aplikasi ini resmi dikeluarkan oleh Kemensos untuk memudahkan masyarakat mengecek status bantuan sosial.

2. Buka Aplikasi

Setelah berhasil diunduh, buka aplikasinya dan mulailah proses pengecekan. Anda akan diminta memasukkan beberapa informasi pribadi seperti nama lengkap, wilayah tempat tinggal, dan NIK.

Tenang saha, meski diharuskan memasukkan data pribadi namuan proses ini dilakukan secara aman dan hanya untuk keperluan verifikasi.

3. Lihat Aplikasi

Setelah memasukkan data diri, aplikasi akan menampilkan informasi apakah Anda terdaftar sebagai penerima bansos PKH atau tidak.

Jika terdaftar, maka Anda akan melihat detail bantuan yang akan diterima. Namun jika tidak terdaftar, maka akan muncul keterangan “Tidak Terdapat Peserta/PM.”

Selain melalui aplikasi, Anda juga bisa mengecek melalui situs resmi Kementerian Sosial. Caranya hampir sama, yaitu memasukkan data pribadi dan mengikuti petunjuk yang tersedia.

Tags:
Aplikasi Cek BansosKartu Tanda Penduduk Nomor Induk Kependudukan situs resmi KemensosNIK KTP penerima bansos PKHpecairan tahap 1

Fia Afifah Rahmah

Reporter

Fia Afifah Rahmah

Editor