Puskesmas Tebet, Jakarta Selatan, siap melaksanakan pemeriksaan kesehatan gratis. (Sumber: Poskota/Pandi Ramedhan)

JAKARTA RAYA

Puskesmas Jakarta Siap Layani Cek Kesehatan Gratis, Pj Gubernur Pastikan Standar Kemenkes Terpenuhi

Minggu 09 Feb 2025, 15:11 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pj Gubernur Jakarta Teguh Setyabudi, memastikan kesiapan fasilitas layanan Puskesmas berkaitan dengan cek kesehatan gratis pemerintah pusat.

Hal itu disampaikan Teguh usai meninjau Puskesmas Tanah Abang, Jakarta Pusat dan Puskesmas Tebet, Jakarta Selatan.

"Sebenarnya gini, untuk Puskesmas di DKI Jakarta Itu kan relatif standarnya bagus. Bahkan relatif di atas standar yang sudah ditetapkan oleh Kementerian Kesehatan," kata Teguh kepada wartawan, Minggu, 9 Februari 2025.

"Nanti untuk pemeriksaan kesehatan gratis, insyaallah selesai di tingkat Puskesmas, kecuali skrining yang bayi baru lahir," sambung Teguh.

Baca Juga: Pemprov Jakarta Siapkan 44 Puskesmas untuk Cek Kesehatan Gratis, Begini Tanggapan Masyarakat

Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Jakarta, Ani Ruspitawati mengatakan, pemeriksaan kesehatan diantaranya meliputi seperti mengecek kolesterol, gula darah, hingga pemeriksaan laboratorium lain yang bisa langsung diselesaikan di Puskesmas.

"Yang harus dikirim hanya pemeriksaan untuk skrining bayi baru lahir," jelasnya.

Dijelaskan Ani, nantinya hasil pemeriksaan skrining yang baru lahir atau sampel tersebut nantinya akan dikirim ke laboratorium kesehatan daerah.

"Itu sampelnya diambil dari bayi yang baru lahir di Puskesmas kemudian dikirim ke laboratorium kesehatan daerah. Dan laboratorium kesehatan daerah juga udah siap melakukan itu," jelas Ani.

"Dan selama ini memang Labkesda sudah melakukan tapi untuk pemeriksaan laboratorium yang lainnya semuanya bisa dilakukan di Puskesmas," tambahnya.

Bagi masyarakat yang ingin melakukan pemeriksaan kesehatan gratis, bisa langsung mendownload aplikasi Satusehat dan melakukan pendaftaran.

Nantinya pendaftar memasukkan data dan bisa memilih Puskesmas mana yang ingin dituju.

Baca Juga: Keluarga Penerima Manfaat Penerima Bansos PKH dan BPNT Bisa Cek Kesehatan Gratis? Cek Informasi Selengkapnya di Sini!

Adapun setiap harinya Puskesmas yang ditunjuk memberikan kuota sebanyak 30 yang dibagi 15 untuk masyarakat yang mendaftar langsung dan 15 untuk yang mendaftar online.

Pemeriksaan misalnya penyakit kolesterol, gula darah, tekanan, serta pemeriksaan laboratoriun lainnya.

Program pengecekan kesehatan gratis ini dipastikan bukan hanya untuk warga ber-KTP Jakarta saja, warga non-KTP Jakarta juga bisa mendapatkan program layanan kesehatan gratis.

Tags:
layanan kesehatanpemeriksaan kesehatancek kesehatan gratisJakartaPuskesmas

Pandi Ramedhan

Reporter

Fani Ferdiansyah

Editor