Bantuan sosial yang akan dicairkan yaitu PKH sesuai dengan jadwal. (Sumber: Poskota/Legenda Kinanty Putri)

EKONOMI

PKH Tahap 1 Tahun 2025 Segera Cairkan Dana Bansos, Cek Daftar Penerima dari Rumah!

Kamis 06 Feb 2025, 23:10 WIB

POSKOTA.CO.ID - Pemeriksaan daftar penerima bantuan sosial (bansos) seperti Program Keluarga Harapan (PKH) dapat dilakukan dari rumah.

Bansos hanya dicairkan kepada masyarakat yang namanya telah masuk ke daftar penerima masing-masing program bantuan.

Saat ini proses penyaluran bantuan PKH tahap pertama tahun 2025 tengah ditunggu-tunggu oleh masyarakat penerima atau Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Pemeriksaan daftar dapat dilakukan dari rumah karena saat ini terdapat dua cara untuk memeriksanya menggunakan handphone.

Baca Juga: Dana Bansos PKH 2025 Akan Cair ke KPM, Segini Besaran dan Jadwal Tahap Pencairan

Cara pertama dapat dilakukan dengan mengakses situs cekbansos.kemensos.go.id dan cara kedua dapat dilakukan dengan mengakses Aplikasi Cek Bansos Kemensos.

Apa Itu Program Keluarga Harapan (PKH)?

Program Keluarga Harapan (PKH) adalah bantuan sosial bersyarat yang diberikan kepada keluarga miskin dan retan selama satu tahun.

Pada tahun 2025 ini, proses penyaluran akan berlangsung setiap tiga bulan sekali dengan total 4 tahap. Ditargetkan kepada 10 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan total bantuan senilai Rp28,7 triliun.

Baca Juga: NIK e-KTP Anda Terdaftar Jadi Penerima Saldo Dana Rp750.000 dari Subsidi Bansos PKH Tahap 1? Cek Informasi Lengkapnya!

Berikut ini adalah rincian nominal bantuan sosial yang akan diterima oleh KPM untuk setiap tahapnya:

Cara Periksa Daftar Penerima Bansos Lewat Aplikasi

Baca Juga: Update Terkini Hasil Pengecekan Saldo Dana Bansos PKH Apakah Sudah SP2D? Simak Informasi Selengkapnya di Sini

Aplikasi Cek Bansos yang digunakan untuk memeriksa dapat diunduh melalui Google Play Store ataupun App Store, ikuti langkah berikut untuk memeriksa:

1. Registrasi atau Login

Untuk periksa daftar penerima, Anda harus registrasi atau login ke dalam aplikasi tersebut. Masukkan data pribadi seperti NIK, KTP, nama dan alamat email.

2. Pilih Menu Cek Bansos

Baca Juga: Update Terkini Hasil Pengecekan Saldo Dana Bansos PKH Apakah Sudah SP2D? Simak Informasi Selengkapnya di Sini

Setelah berhas login, pilih menu 'Cek Bansos' untuk melakukan pengecekkan status penerimaan.

Ikuti instruksi dan masukkan informasi tambahan yang diminta oleh aplikasi, kemudian pilih 'Cari Data' untuk melanjutkan proses pencarian.

Tags:
PKH tahap pertamaProgram Keluarga Harapan (PKH) 2025Program Keluarga Harapan (PKH)bantuan sosial (bansos) Pemeriksaan daftar penerima

Legenda Kinanty Putri

Reporter

Legenda Kinanty Putri

Editor