Ilustrasi penerima saldo dana bansos PKH (Sumber: Poskota/Rivera Jesica Souisa)

EKONOMI

SELAMAT Anda Segera Terima Saldo Dana Bantuan Sosial Rp975.000 PKH, Pastikan NIK eKTP Terdaftar di SIKS-NG

Kamis 30 Jan 2025, 12:41 WIB

POSKOTA.CO.ID - Sejumlah masyarakat Indonesia segera terima saldo dana bantuan sosial (Bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) tahap 1 tahun 2025 dengan nominal mencapai Rp975.000.

Kendati demikian, perlu dipahami bahwa Bansos PKH dapat diterima oleh Anda yang sudah mendaftarkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk Elektronik (eKTP) di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Tidak hanya itu, NIK eKTP Anda juga harus masuk daftae penerima bansos di Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next Generation (SIKS-NG). Artinya, Anda berhasil ditentukan pemerintah sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) berdasarkan data di DTKS.

Maka dapat disimpulkan bahwa tidak semua yang terdaftar di DTKS akan menerima subsidi dari Kementerian Sosial (Kemensos) tersebut. Melainkan, yang masuk status Final Closing hingga Standing Instruction (SI) pencairan di SIKS-NG.

Baca Juga: Bansos PKH dan BPNT di Tahun 2025 Menjadi Program Unggulan Pemerintah, Cek Cara Mengajukan dan Syaratnya

Apa Itu PKH?

Melansir akun Instagram Kemensos RI, @kemensosri, PKH merupakan salah satu bantuan sosial yang diberikan kepada masyarakat miskin atau rentan untuk memenuhi aspek kesehatan, pendidikan, dan kesejahteraan beberapa komponen penerima di dalamnya.

Komponen tersebut di antaranya adalah ibu hamil, anak usia dini 0-6 tahun, siswa sekolah SD-SMA/SMK, penyandang disabilitas, dan lansia.

Update Pencairan Saldo Dana Bansos PKH Tahap 1 Tahun 2025

Mengutip kanal YouTube Naura Vlog pada Kamis, 30 Januari 2025, oencairan Bansos PKH kini sudah memasuki tahap penentuan KPM. Maka, belum ada nama-nama penerima yang muncul di akun SIKS-NG pendamping sosial.

Jadi, pemerintah masih memilah KPM yang layak menerima PKH. Apabila sudah ditentukan, maka nama beserta NIK eKTP akan ditetapkan dan segera masuk proses Final Closing.

Baca Juga: Tiga Bansos yang Tidak Lagi Cair untuk KPM di Tahun 2025, Cek Daftarnya!

“Kalau sudah di menu final closing nanti sudah akan muncul untuk daftar penerimanya, kemudian komponennya apa saja, ada berapa dalam kartu keluarganya yang di acc oleh Kemensos,” kata Naura Vlog, dikutip dalam video yang diunggah pada Kamis, 30 Januari 2025.

“Kemudian jumlah nominal uang yang akan didapatkan juga sudah muncul,” sambung dia.

Dengan muncuknya keterangan Final Closing di akun SIKS-NG mendatang, setidaknya Anda dapat bernapas lega karena tidak akan bertanya-tanya apakah NIK eKTP akan tercantum di daftar penerima atau tidak.

Perlu dicatat, akun SIKS-NG sendiri hanya dipegang oleh supervisor Dinas Sosial Kabupaten/Kota, operator desa, dan pendamping sosial. Jadi, silakan pastikan NIK eKTP terdaftar atau tidak ke pihak bersangkutan tersebut.

Besaran Saldo Dana Bansos PKH

Saldo dana Bansos yang didapatkan oleh KPM PKH bervariasi, dapat mencapai Rp975.000 yang cair melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) terbitan bank penyalur atau kantor Pos Indonesia apabila sudah menerima surat undangan pencairan.

Nominal Rp975.000 merupakan bantuan untuk KPM yang terdiri dari 1 lansia atau penyandang disabilitas dan 1 siswa SD. Setiap KPM, maksimal terima bantuan untuk 4 komponen saja.

“Teman-teman perlu kita ketahui bersama bahwa komponen itu maksimal empat komponen atau orang,” lanjut Naura Vlog.

Bansos PKH 2025 akan dicairkan 3 bulan sekali, berikut besaran subsidi uang tunai yang akan didapatkan per komponennya:

Denikian informasi hang dalat Anda simak terkait perkembangan informasi pencairan saldo dana Bansos PKH 2025 tahap 1 tahun 2025, semoga bermanfaat.

DISCLAIMER: Bansos PKH tahap 1 tahun 2025 belum cair, keterangannya masih dalam proses penentuan KPM di SIKS-NG. Umumnya bantuan cair setelah 1-3 minggu penentuan KPM.

Saldo dana yang dimaksud dalam artikel ini adalah nominal bantuan yang cair daei Kemensos, bukan ke dompet elektronik DANA.

Tags:
Nomor Induk Kependudukan Program Keluarga Harapan Bansos PKH Bantuan Sosial Saldo Dana

Rivera Jesica Souisa

Reporter

Rivera Jesica Souisa

Editor