Update Jadwal Pencairan KJP 2025 dan Cara Ceknya (Sumber: jakarta.go.id)

EKONOMI

Update Jadwal Pencairan KJP 2025 dan Cara Ceknya

Senin 27 Jan 2025, 17:23 WIB

POSKOTA.CO.ID – Simak di sini mengenai update jadwal pencairan KJP 2025 dan cara ceknya melalui situs resmi pemerintah.

Dana bantuan KJP tahap 1 untuk 2025 mulai disalurkan sejak awal Januari secara bertahap, memastikan siswa yang memenuhi syarat dapat segera menerima manfaatnya.

Penting untuk memeriksa status penerimaan bantuan dan memastikan data telah sesuai dengan persyaratan, seperti terdaftar di DTKS dan memiliki domisili di DKI Jakarta.

Bagi Anda yang ingin mengetahui apakah terdaftar sebagai penerima KJP atau mengecek jadwal pencairan tahap 1, simak informasi lengkap mengenai syarat dan cara pengecekan berikut ini. Pastikan data Anda sudah terupdate agar bantuan dapat diterima tanpa kendala.

Baca Juga: Bansos KJP PLus Kembali Dicairkan untuk Siswa, Penuhi Syarat Terima Berikut!

Jadwal pencairan KJP 2025

Tahap 1: Januari-Maret

Tahap 2: April-Juni

Tahap 3: Juli-September

Tahap 4: Oktober-Desember

Update jadwal pencairan KJP tahap 1

Dinas Pendidikan DKI Jakarta (Disdik DKI) sudah mengumumkan bahwa pencairan dana bantuan KJP tahap 1 2025 dimulai sejak 6 Januari 2025 lalu.

Sehingga, anak sekolah yang terdaftar di sistem akan menerima bantuan secara bertahap.

Baca Juga: Cek Status Pencairan KJP 2024 hingga 2025 di Situs Resmi, Gini Caranya

Syarat jadi penerima bantuan KJP

1. Terdaftar dan masih aktif disalah satu satuan pendidikan di Provinsi DKI Jakarta.

2. Terdaftar dalam DTKS,DTKS Daerah dan/ atau data lain yang ditetapkan dengan Keputusan Gubernur

3. Warga DKI Jakarta Berdomisili di DKI JAKARTA yang dibuktikan dengan Kartu Keluarga atau surat keterangan lain yang dapat dipertanggung jawabkan.

Cara cek status penerima KJP

Untuk memastikan apakah Anda atau anda Anda terdaftar sebagai penerima KJP 2024, berikut langkah yang bisa diikuti:

  1. Buka situs resmi https://kjp.jakarta.go.id/
  2. Scroll dan cari menu ‘Periksa Status Penerimaan KJP’
  3. Masukkan NIK yang telah didaftarkan
  4. Pilih tahun penerimaan
  5. Pilih tahap 1 atau 2
  6. Klik ‘Cek’ dan tunggu sistem mencari data Anda
  7. Baca Juga: Cek KJP Plus 2024-2025 di Situs Resmi Berikut, Begini Caranya!

Status penerimaan KJP akan ditampilkan di layar. Jika siswa terdaftar sebagai penerima bantuan, status penerimaan akan muncul sesuai data peserta.

 

Tags:
KJP Kartu Jakarta Pintarjadwal pencairanbansos 2025

Muhammad Ibrahim

Reporter

Muhammad Ibrahim

Editor