Film Indonesia ini menggambarkan keikhlasan dan ketabahan dalam menghadapi kehilangan. Bryan Domani dan Yasmin Napper tampil apik saat memerankan karakter Ameer dan Nadzira.
3. Critical Eleven
Diadaptasi dari novel karya Ika Natassa, film Critical Eleven menampilkan Reza Rahadian dan Adinia Wirasti sebagai pasangan bernama Ale dan Anya.
Kehidupan rumah tangga mereka hampir berakhir setelah Ale mengucapkan kata-kata yang menyakitkan bagi Anya, yang baru saja mengalami keguguran.
Film ini menunjukkan pentingnya saling memahami dan memaafkan dalam menghadapi ujian besar dalam pernikahan.
4. Wedding Agreement
Film ini menceritakan perjodohan Tari (Indah Permatasari) dan Bian (Refal Hady). Bian menyetujui pernikahan demi orang tuanya, tetapi ia membuat perjanjian rahasia: mereka bercerai setelah setahun.
Namun, benih cinta tumbuh di antara mereka, meskipun Bian masih terikat masa lalu dengan Sarah (Aghniny Haque).
Film ini menggambarkan proses penerimaan dan kompromi dalam sebuah pernikahan yang diawali tanpa saling mencintai.
5. Hati Suhita
Mengangkat cerita perjodohan dalam lingkungan pesantren, Hati Suhita menggambarkan perjuangan Alina Suhita (Nadya Arina) untuk mendapatkan cinta dari suaminya, Gus Birru (Omar Daniel).
Birru yang dikisahkan lebih tertarik dengan kehidupan di luar pesantren, merasa terpaksa menjalani pernikahan tersebut.
Film ini menghadirkan konflik emosional yang memperlihatkan betapa beratnya mempertahankan pernikahan yang tidak diawali dengan cinta, terutama dalam lingkungan yang sarat tradisi.