POSKOTA.CO.ID - Mengajukan pinjaman dana KUR atau kredit usaha rakyat bisa dilakukan dengan mudah. Syaratnya hanya membutuhkan kartu tanda penduduk (KTP) dan kartu keluarga (KK).
Meski begitu, syarat lainnya adalah memiliki usaha aktif yang sudah berjalan selama enam bulan. Sebab, program pinjaman KUR ini diberikan pada masyarakat yang bergelut sebagai pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).
Ada sekira 46 lembaga keuangan yang ditunjuk pemerintah untuk menyalurkan KUR, salah satunya adalah Bank Central Asia (BCA).
Ada dua jenis KUR BCA yang dapat diakses oleh masyarakat mulai dari KUR Mikro dan KUR Kecil.
Baca Juga: KUR BCA 2025: Akses Dana Pinjaman sampai Rp100 Juta Tanpa Jaminan dengan Syarat KTP, KK dan NPWP
Apabila ingin mengajukan pinjaman tanpa jaminan, dapat memilih KUR Mikro dengan plafon sebesar Rp10 juta hingga Rp100 juta.
Sementara untuk KUR Kecil, calon debitur harus menyertakan jaminan atau agunan berupa tanah kosong, tanah sawah atau bangunan.
Kemudian kios, apartemen, kendaraan bermotor, persediaan barang atau mesin. Jaminan ini diperlukan karena plafon dari KUR Kecil sebesar Rp100 juta hingga Rp500 juta.
Suku bunga yang ditawarkan dari kedua pinjaman ini sebesar enam persen dan sembilan persen efektif per tahun.
Baca Juga: KUR BSI 2025: Prinsip Pinjaman Syariah dengan Plafon Rp10 Juta hingga Rp500 Juta, Syarat KTP KK
Tabel Angsuran KUR BCA 2025
Sebelum mengajukan pinjamannya, kiranya penting untuk mengetahui angsuran KUR BCA setiap bulannya.
Berikut ini tabel angsuran dengan plafon Rp10 juta hingga Rp50 juta, yang dapat diakses tanpa agunan antara lain:
Angsuran KUR BCA 2025 Rp 10 juta
- Tenor 12 bulan sebesar Rp 933.333
- Tenor 24 bulan sebesar Rp 519.667
- Tenor 36 bulan sebesar Rp 384.778
Angsuran KUR BCA 2025 Rp 20 juta
- Tenor 12 bulan sebesar Rp 1.866.667
- Tenor 24 bulan sebesar Rp 1.039.333
- Tenor 36 bulan sebesar Rp 769.556
Baca Juga: Tanpa Perlu Proses Survei, Pinjaman Dana KUR BSI Bisa Cair hingga Rp50 Juta dengan Syarat KTP dan KK
Angsuran KUR BCA 2025 Rp 30 juta
- Tenor 12 bulan sebesar Rp 2.800.000
- Tenor 24 bulan sebesar Rp 1.559.000
- Tenor 36 bulan sebesar Rp 1.154.333
Angsuran KUR BCA 2025 Rp 40 juta
- Tenor 12 bulan sebesar Rp 3.733.333
- Tenor 24 bulan sebesar Rp 2.078.667
- Tenor 36 bulan sebesar Rp 1.539.111
Angsuran KUR BCA 2025 Rp 50 juta
- Tenor 12 bulan sebesar Rp 4.666.667
- Tenor 24 bulan sebesar Rp 2.598.333
- Tenor 36 bulan sebesar Rp 1.923.889
Baca Juga: Cek Syarat dan Cara Pengajuan Pinjaman Dana KUR BRI 2025, Plafon Pinjaman Rp50 Juta Tanpa Agunan
Syarat Pengajuan KUR BCA
- Warga Negara Indonesia (WNI) memiliki kartu tanda penduduk
- Perorangan atau badan usaha
- Usia minimal 21 tahun atau sudah menikah untuk nasabah perorangan
- Memiliki usaha berjalan minimal enam bulan
- Tidak sedang memiliki KUR berjalan di bank lain
- Tidak pernah menerima fasilitas kredit produktif
Syarat Dokumen
Berikut ini dokumen persyaratan yang harus dipenuhi calon debitur, yaitu:
Nasabah Individu
- KTP calon debitur dan pasangan
- NPWP (khusus pengajuan diatas Rp50 juta)
- Kartu keluarga (KK)
- Surat keterangan usaha (NIB)
- BPJS Ketenagakerjaan (Khusus pengajuan KUR Kecil)
Nasabah Badan Usaha
- Akte pendirian dan segala perubahannya
- Pengesahan Akte Kemenkumham
- NPWP Badan Usaha
- KTP Pengurus dan pemegang saham
- NPWP pengurus dan pemegang saham
- Surat keterangan usaha atau NIB atau TDP
- BPJS Ketenagakerjaan (Khusus pengajuan KUR Kecil)