Segera Cair! Bantuan PKH dan BPNT 2025 dengan Skema Baru dan Bantuan Tambahan. (Sumber: Unsplash/Mufid Majnun/Edited Dadan)

EKONOMI

Saldo Dana Bansos PKH Tahap 1 Senilai Rp400.000 dan Bantuan BPNT Tambahan Siap Dicairkan untuk KPM dengan NIK KTP Terpilih, Cek Jadwal Penyaluran Lengkapnya di Sini!

Kamis 16 Jan 2025, 16:39 WIB

POSKOTA.CO.ID - Bagi keluarga penerima manfaat dari bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT), ada kabar gembira yang patut untuk disimak.

Di tahun 2025 ini, bansos PKH tahap 1 yang telah dinantikan akan segera dicairkan, dan yang lebih membahagiakan lagi, terdapat bantuan tambahan yang akan diterima oleh KPM PKH.

Bagi Anda yang penasaran mengenai informasi lebih lanjut, simak artikel Poskota berikut ini hingga selesai untuk mengetahui kabar baik yang bisa Anda rasakan manfaatnya.

Baca Juga: NIK e-KTP Atas Nama Anda Telah Menerima Saldo Dana Bansos Rp800.000 dari Subsidi BPNT 2024 via Rekening BRI, Cek Informasi Selengkapnya!

Bansos Cair Januari 2025

Dilansir dari tayangan YouTube GANIA VLOG, pencairan bantuan saldo dana gratis untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dari bansos PKH dan BPNT mulai dilakukan.

Tentu saja, ini adalah kabar yang sangat membahagiakan bagi KPM bansos PKH dan BPNT yang telah menantikan pencairan tahap pertama tahun 2025.

Kabar gembira ini berkaitan dengan adanya tambahan bantuan yang akan segera diterima oleh KPM PKH, terutama bagi mereka yang akan mencairkan PKH tahap 1 tahun 2025.

Dalam waktu dekat, pemerintah akan menyalurkan bantuan ini dan kabarnya, KPM PKH tidak hanya akan menerima bantuan PKH tahap 1, tetapi juga bantuan tambahan berupa uang tunai.

Baca Juga: NIK e-KTP Atas Kepemilikan Nama Kamu yang Didata Pemerintah di SIKS-NG Sudah Terima Saldo Dana Rp834.000 dari Subsidi Bansos PKH 2024 via Rekening BNI!

Pencairan Saldo Dana Bansos PKH dan BPNT Tahun 2025

Pencairan saldo dana gratis dari bantuan sosial untuk tahun 2025 diprediksi akan menggunakan dua skema pencairan yang berbeda.

Skema pertama adalah pencairan setiap dua bulan sekali bagi KPM PKH yang menggunakan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Merah Putih.

Sementara itu, skema kedua adalah pencairan setiap tiga bulan sekali untuk KPM yang menerima bantuan melalui PT Pos Indonesia.

Proses pencairan saldo dana bansos Kemensos ini akan dilakukan secara bertahap, dengan beberapa termin pencairan yang dijadwalkan sepanjang tahun 2025.

Untuk tahap pertama tahun 2025, pencairan PKH dan BPNT akan segera dimulai pada bulan Januari dan Februari 2025.

Informasi terbaru yang telah dinantikan adalah adanya satu bantuan tambahan yang akan diterima oleh KPM PKH saat pencairan PKH tahap 1.

Bantuan tambahan ini merupakan alokasi BPNT untuk bulan Januari dan Februari tahun 2025, dengan total sebesar Rp400.000.

Bantuan Tambahan BPNT

KPM PKH yang telah ditetapkan sebagai penerima bantuan BPNT akan menerima tambahan bantuan berupa bantuan sembako yang dialokasikan untuk bulan Januari dan Februari 2025.

KPM PKH yang termasuk dalam kategori ini akan mendapatkan bantuan tambahan senilai Rp400.000.

Ini adalah berita baik bagi para KPM yang telah menunggu kabar pencairan bantuan, karena selain mendapatkan bantuan PKH tahap 1, mereka juga akan menerima BPNT sembako tambahan yang akan membantu memenuhi kebutuhan mereka.

Dengan adanya kabar baik ini, diharapkan KPM PKH dapat mempersiapkan diri untuk pencairan tahap 1 tahun 2025 yang akan segera dimulai.

Pastikan untuk terus mengikuti informasi terbaru dan selalu memeriksa saldo Kartu KKS merah putih Anda, karena pencairan bantuan ini akan segera terisi penuh.

Guna mengetahui informasi lebih lanjut mengenai status pencairan dan penerimaan sejumlah program bantuan sosial pemerintah lainnya, KPM dapat mengakses situs resmi cekbansos.kemensos.go.id ataupun aplikasi Cek Bansos Kemensos.

DISCLAIMER: Anda penerima bansos dalam artikel ini bukanlah seluruh pembaca poskota.co.id, melainkan masyarakat yang masuk ke dalam DTKS sebagai penerima bansos dan memenuhi syarat serta kriteria sebagai penerima bantuan sosial dari pemerintah.

Tags:
Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT)Program Keluarga Harapan (PKH)Saldo Dana Bansos Cek Bansos CairCek Bansos Bansos Kemensos Bansos BPNT Bansos PKH Bansos Bantuan Sosial

Farida Fakhira

Reporter

Farida Fakhira

Editor