Tips Ampuh Membuat HP Anda Bebas Lemot dan Responsif Lagi

Jumat 10 Jan 2025, 13:11 WIB
Cara agar HP Anda kembali responsif dan tidak lemot. (Sumber: Pixabay/Pexels)

Cara agar HP Anda kembali responsif dan tidak lemot. (Sumber: Pixabay/Pexels)

Cache yang menumpuk di aplikasi seringkali menjadi penyebab utama HP lemot. Berikut caranya:

  • Buka menu Setelan > Kelola Aplikasi.
  • Pilih aplikasi yang ingin dibersihkan cache-nya.
  • Ketuk Penyimpanan > Hapus Cache.

Ulangi langkah ini untuk aplikasi lain, terutama yang memiliki ukuran data besar.

Hapus Aplikasi yang Tidak Terpakai

Aplikasi yang jarang digunakan hanya akan memenuhi ruang penyimpanan dan memperlambat kinerja HP. Solusinya:

  • Buka Setelan > Kelola Aplikasi.
  • Pilih aplikasi yang tidak lagi Anda perlukan dan tekan Uninstal.

Langkah ini akan membuat memori HP lebih lega dan meningkatkan performa.

Matikan Fitur Mulai Otomatis

Beberapa aplikasi secara otomatis berjalan di latar belakang, meskipun HP sedang tidak digunakan. Untuk mematikannya:

  • Masuk ke menu Setelan.
  • Cari dan pilih opsi Mulai Otomatis.
  • Nonaktifkan semua aplikasi yang tidak perlu berjalan otomatis.

Setelah melakukan kelima langkah di atas, matikan HP Anda, lalu nyalakan kembali. Proses ini akan menyegarkan sistem dan memastikan semua pengaturan baru diterapkan dengan baik.

Dengan mengikuti tips ini, HP Anda dijamin akan kembali lancar, responsif, dan bebas dari masalah lemot.

Berita Terkait
News Update