Pilu Pesan Terakhir Penumpang Jeju Air ke Sang Ibu Sebelum Kecelakaan: Mama..

Senin 30 Des 2024, 10:51 WIB
Pesawat Jeju Air 2216 yang mengalami kecelakaan di Bandara Internasional Muan, Korea Selatan pada Minggu, 29 Desember 2024. (Dok Yonhap)

Pesawat Jeju Air 2216 yang mengalami kecelakaan di Bandara Internasional Muan, Korea Selatan pada Minggu, 29 Desember 2024. (Dok Yonhap)

POSKOTA.CO.ID - Kabar duka datang dari dunia penerbangan yakni Pesawat Jeju Air mengalami kecelakaan di Bandara Muan, Korea Selaran pada Minggu, 29 Desember 2024 pukul 09.07.

Tentunya, kecelakaan tersebut meninggalkan luka yang mendalam untuk publik dan khusunya keluarga yang ditinggalkan.

Melansir dari akun Instagram @mood.jakarta beredar sebuah tangkapan layar isi pesan terakhir korban kepada sang ibunda saat sebelum terjadinya kecelakaan pesawat tersebut.

Kecelakaan pesawat Jeju Air ini menggemparkan dunia penerbangan, pasalnya kejadian terjadi berdekatan dengan kecelakaan pesawat Azerbaijan Airlines beberapa hari sebelumnya.

Kini, beredar di media sosial terdapat pesan terakhir dari anak yakni seorang korban pesawat Jeju Air kepada sang ibu melalui salah satu aplikasi pesan.

Dalam isi pesan tersebut, korban menceritakan bahwa terdapat seekor burung yang mendadak terjebak di mesin pesawat.

Sehingga, pesawat yang ditumpanginya tidak dapat mendarat karena ada peristiwa tersebut.

"Mama, katanya ada burung yang strike di mesin pesawat. Sepertinya tidak bisa landing," tulis penumpang Jeju Air yang dikutip Poskota pada Senin, 30 Desember 2024.

Namun, ia mengatakan bahwa mendapatkan arahan untul segera menghubungi orang terkasih dan penumpang tersebut memilih untuk menghubungi sang ibunda tercinta.

Namun sayangnya, saat dihuhungi melalui sambungan telepon, sang ibunda justru tidak segera mengangkat teleponnya. Akhirnya memutuskan untuk mengirim pesan teks.

"Tiba-tiba mereka menyuruhku menelepon. Karena mama tidak angkat (telepon) aku kirim chat mama," tulisnya.

Akhirnya penumpang Jeju Air itu menyampaikan rasa cinta dan sayangnya untuk terakhir kali ke sang ibu melalui pesan teks singkat.

"Aku mencintaimu," katanya.

Kecelakaan pesawat Boeing 737-800 Jeju Air di Bandara Internasional Muan, Korea Selatan menewaskan 176 orang.

Berdasarkan informasi terbaru, 2 orang awak pesawat dinyatakan selamat dan saat ini tengah menjalani perawatan di rumah sakit. Sementara, 3 penumpang lainnya belum ditemukan dan petugas masih akan terus melakukan pencarian lebih lanjut.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

Berita Terkait

News Update