Alhamdulillah, Saldo Bansos PKH Rp400.000 Cair untuk KPM Ini, Cek Informasinya

Rabu 04 Des 2024, 17:12 WIB
Informasi pencairan saldo bansos PKH Rp400.000 untuk lansia. (Poskota/Della Amelia)

Informasi pencairan saldo bansos PKH Rp400.000 untuk lansia. (Poskota/Della Amelia)

Namun, sebagian besar dari mereka tidak menyebutkan wilayahnya. Diketahui bahwa tangkapan layar yang ditampilkan adalah laporan dari unggahan media sosial Facebook.

Adapun KPM yang memberitahukan lokasinya yaitu dari Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) bagian Gunung Sari. Ia melakukan penarikan pada Rabu, 4 Desember 2024.

Syarat Penerima PKH

Bansos PKH diberikan kepada KPM yang memenuhi syarat penerima, di antaranya sebagai berikut.

  • Warga Negara Indonesia (WNI) yang punya identitas Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  • Terdaftar sebagai anggota keluarga berkebutuhan di kelurahan
  • Bukan anggota TNI, Polri, atau Aparatur Sipil Negara (ASN)
  • Tidak menerima bantuan lain dari pemerintah
  • Masuk Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS)

Cara Cek Bansos PKH Lewat Hp

Untuk memeriksa bantuan yang diberikan, Ada dapat melihatnya di laman resmi Kemensos dengan cara sebagai berikut.

  1. Akses link cekbansos.kemensos.go.id di browser hp
  2. Isi informasi yang diminta mulai dari alamat hingga nama penerima manfaat
  3. Ketikkan empat huruf kode
  4. Klik 'Cari Data'
  5. Status bansos akan ditampilkan di layar Anda

Selain memeriksa status penerimaan bantuan, Anda juga dapat mengecek saldo KKS yang masuk melalui Aplikasi M-Banking sesuai bank penyalur masing-masing.

Demikian informasi mengenai update pencairan dana bansos PKH November-Desember 2024, khususnya untuk  kategori lansia. Semoga bermanfaat.

Disclaimer: Penyaluran saldo bansos terus dilakukan secara bertahap. KPM diharap dapat bersabar menunggu antrean.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait
News Update