POSKOTA, CO.ID- Akhirnya, dana bansos dari Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) berhasil cairkan senilai Rp400.000 untuk KPM di wilayah ini melalui KKS BNI.
Pemerintah kembali menyalurkan dana bansos melalui program BPNT untuk periode bulan November-Desember 2024. Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dari wilayah tertentu akan dana yang langsung disalurkan ke rekening KKS BNI.
Jadi, bagi KPM pemilik Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Bank Negara Indonesia (BNI) saatnya cek saldo sekarang juga untu memastikan pencairan berjalan dengan lancar.
Apa Itu BPNT?
Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) merupakan bantuan pemerintah yang bertujuan untuk membantu keluarga kurang mampu memenuhi kebutuhan pangan.
Dana yang diberikan nantinya harus digunakan untuk membeli bahan makanan pokok seperti beras, telur, minyak goreng, dan sayuran.
Melansir dari sumber YouTube milik Ariawanagus, mengatakan bahwa benar adanya pencairan dana bansos BPNT senilai Rp400.000 untuk alokasi November-Desember 2024 via KKS BNI.
Pencairan sudah dilakukan sejak tanggal 1 Desember 2024, tapi masih belum banyak yang menerimanya. Namun kali ini, penyaluran dilakukan secara serentak dan masih bertahap.
Untuk penyaluran kali ini, dikabarkan bahwa wilayah Serang, Banten yang mendapatkan notifikasi bahwa dana BPNT telah masuk di rekening BNI.
Nah, selain BNI bagi KPM yang belum menerima dana bansos BPNT 2024 harap bersabar. Mengingat penerima banyak, jadi pemerintah akan salurkan secara bertahap.
Cara Cek Dana BPNT di Rekening KKS BNI
1. Cek Melalui ATM BNI
- Masukkan Kartu KKS ke mesin ATM.
- Masukkan PIN.
- Pilih menu Cek Saldo untuk melihat apakah dana sudah masuk.
2. Gunakan Aplikasi Mobile Banking BNI
- Login ke aplikasi BNI Mobile Banking.
- Pilih rekening yang terhubung dengan KKS anda.
- Cek mutasi rekening untuk mengetahui transaksi terbaru.
3. Hubungi Pendamping Sosial
Jika anda kesulitan memeriksa saldo, segera hubungi pendamping sosial atau kelurahan tempat anda terdaftar untuk informasi lebih lanjut.
Dana BPNT Rp400.000 untuk November dan Desember 2024 adalah bentuk dukungan pemerintah kepada KPM dalam memenuhi kebutuhan pangan.
Dengan menggunakan KKS BNI, pencairan dana menjadi lebih efisien dan transparan. Pastikan anda memanfaatkan bantuan ini sesuai dengan peruntukannya dan pantau informasi terkini dari dinas terkait.
Selain itu, anda bisa temukan berita dan informasi menarik lainnya di Google News. Lalu, ikuti channel WhatsApp Poskota agar tidak ketinggalan updatean berita di setiap harinya.
Diantaranya adalah mengenai berita kriminal, nasional, tekno, lifestyle, dan hiburan. Banyak informasi terbaru, terupdate, terhangat, dan terpercaya di channel Poskota.
Disclaimer: POSKOTA beritahu anda bahwa dana Rp400.000 bansos BPNT November-Desember diterima KPM dari wilayah ini via KKS BNI. Segera cek selengkapnya di sini. Selamat mencoba, semoga berhasil