Simak cara penerima status bantuan sosial dari rumah hanya lewat hp.(App Store Cek Bansos)

EKONOMI

Tidak Perlu ke Kantor Dinsos, Gini Cara Cek Penerima Bantuan Sosial dari Rumah Hanya Lewat Hp 

Sabtu 16 Nov 2024, 18:42 WIB

POSKOTA.CO.ID - Penasaran apakah Anda jadi penerima bantuan sosial (Bansos) dari Pemerintah? Tidak harus datang ke kantor Dinas Sosial (Dinsos), simak cara ceknya lewat hp.

Pemerintah mempermudah masyarakat untuk penerima bansos dengan menggunakan teknologi. 

Kini, Anda tidak perlu repot datang ke kantor Dinsos untuk mendapatkan informasi tersebut. 

Cukup gunakan Hp Anda dan mengaksesnya lewat aplikasi atau situs resmi dari Kementerian Sosial (Kemensos) dari rumah.

Dengan dua cara yang praktis ini, Anda bisa mengecek status bansos kapan saja dan di mana saja.

Berikut ini cara cek bantuan sosial (bansos) dengan dua cara dikutip dari akun Youtube Tani Desa:

Cek Bansos Lewat Aplikasi "Cek Bansos" 

Melalui aplikasi ini, pengecekan bansos menjadi lebih cepat dan sederhana. 

Anda hanya perlu mengunduh aplikasi, mendaftar, dan memasukkan data yang dibutuhkan untuk mengetahui status Anda sebagai penerima bansos.

Berikut cara cek penerima bansos menggunakan aplikasi dan situs web resmi dikutip dari kaun Youtube Tani Desa.

Aplikasi Cek Bansos dirancang untuk memberikan kemudahan akses kepada masyarakat tanpa harus antre di kantor pemerintah. Simak cara ceknya:

1. Unduh dan Pasang Aplikasi

Buka Play Store (Android) atau App Store (iOS) di HP Anda.
Cari aplikasi "Cek Bansos" resmi dari Kemensos, unduh, dan pasang di perangkat Anda.

2. Registrasi dan Login

Setelah aplikasi terinstal, lakukan registrasi dengan memasukkan data pribadi seperti NIK, nama lengkap, dan alamat email.

Pastikan data sesuai dokumen kependudukan untuk mempermudah verifikasi.

3. Cek Status Bantuan

Masuk ke aplikasi dan pilih menu Cek Bansos. Masukkan nama dan alamat penerima sesuai data KTP, lalu tekan "Cari Data".

Informasi penerimaan bansos akan ditampilkan dalam hitungan detik.

Cek Bansos Lewat Situs Web Kemensos

Bagi Anda yang tidak ingin mengunduh aplikasi, website cekbansos.kemensos.go.id karena misal memori Hp yang penuh.

Cukup masukkan data penerima sesuai KTP, dan informasi lengkap akan langsung tersedia.

Jika aplikasi bukan pilihan Anda, gunakan layanan website Kemensos untuk mendapatkan informasi soal cek penerimaan saldo dana bansos.

1. Buka Situs Resmi

langkap pertaman, buka laman cekbansos.kemensos.go.id melalui browser di HPpAnda.

2. Masukkan Data

Isi form pencarian dengan nama dan alamat penerima sesuai KTP. Pastikan data yang dimasukkan benar untuk hasil yang akurat.

3. Lihat Hasil

Klik "Cari Data", dan sistem akan menampilkan informasi apakah nama yang dimasukkan terdaftar sebagai penerima bansos atau tidak.

Baik melalui aplikasi Cek Bansos maupun situs web Kemensos, keduanya dibuat untuk mempermudah akses informasi bansos bagi masyarakat. 

Dengan inovasi ini, program bantuan sosial dari Kemensos menjadi lebih transparan dan mudah diakses oleh seluruh lapisan masyarakat. 

Itu dia informasi soal cara cek penerima bantuan sosial dari Pemerintah dari rumah hanya lewat Hp.

Jangan lupa, pastikan data yang Anda masukkan akurat agar proses pengecekan berjalan lancar!

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
Dinsoscek bansoscek bansos lewat HPcek bansos kemensosBantuan sosialsaldo dana bansosAplikasi Cek Bansos.

Shandra Dwita

Reporter

Shandra Dwita

Editor