Ilustrasi KPM Bantuan Pangan Non Tunai dan Program Keluarga Harapan (Foto: Instagram/@infobansos)

EKONOMI

Bantuan Sosial PKH Sudah Muncul Keterangan Periode Salurnya di SIKS-NG, Cek Status Penerima Bansos Kemensos di Sini!

Sabtu 16 Nov 2024, 22:07 WIB

POSKOTA.CO.ID - Kabar gembira untuk sejumlah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) karena keterangan periode salur terkini untuk bantuan sosial (Bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) sudah muncul di Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next Generation (SIKS-NG). 

Mengutip kanal YouTube INFO BANSOS, keterangan periode salur Bansos PKH di akun SIKS-NG sudah muncul yakni November-Desember 2024. 

Bahkan proses pencairan Bansos PKH untuk alokasi dua bulan tersebut sudah Final Closing sehingga kini memasuki proses verifikasi cek rekening, yang artinya bank penyalur memastikan bahwa rekening penerima valid karena sesuai data dari pemerintah. 

Ada empat bank penyalur yang mencairkan bantuan PKH yaitu Bank Negara Indonesia (BNI), Bank Syariah Indonesia (BSI), dan Bank Mandiri. 

Apa Itu Bansos PKH?

Mengutip situs web resmi Kementerian Sosial RI, www.kemensos.go.id, PKH adalah program Bansos untuk keluarga miskin yang sudah ditetapkan sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). 

Bansos PKH ini diberikan agar para KPM dapat memanfaatkan fasilitas layanan kesehatan hingga pendidikan. 

Ada beberapa komponen penerima Bansos ini yaitu ibu hamil, balita 0-6 tahun, anak sekolah SD-SMA/SMK, penyandang disabilitas, dan lansia.

Tidak semua komponen mendapatkan nominal bantuan yang sama. Namun dana bantuan diharapkan dapat digunakan sesuai kebutuhannya masing-masing. 

Besaran Saldo Dana Bansos PKH 

Berikut besaran pencairan saldo dana Bansos PKH untuk alokasi 2 bulan:

  1. Balita usia 0-6 tahun: Rp500.000per tahap atau Rp3.000.000 per tahun
  2. Ibu hamil: Rp500.000 per tahap atau Rp3.000.000 per tahun
  3. Siswa SD: Rp150.000 per tahap atau Rp900.000 per tahun
  4. Siswa SMP: Rp250.000 per tahap atau Rp1.500.000 per tahun
  5. Siswa SMA: Rp333.333 per tahap atau Rp2.000.000 per tahun
  6. Lansia 70 tahun ke atas: Rp400.000 per tahap atau Rp2.400.000 per tahun
  7. Penyandang disabilitas berat: Rp400.000 per tahap atau Rp2.400.000 per tahun

Cara Cek Status Penerima Bansos PKH

Namun perlu diketahui bahwa tidak semua KPM pada periode sebelumnya, mendapatkan kembali untuk periode terbaru mendatang. 

Hal itu dikarenakan pemerintah melakukan proses penentuan KPM untuk mengetahui masih layak atau tidaknya KPM menerima Bansos tersebut. 

Mengutip kanal YouTube Berbagi Ilmu Tutorial, berikut langkah-langkah lihat status penerima saldo dana Bansos PKH:

  1. Buka browser pada Hp
  2. Kunjungi situs web cekbansos.kemensos.go.id
  3. Isi data Provinsi, Kota/Kabupaten, Kecamatan, dan Desa
  4. Masukkan nama sesuai Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  5. Isi kode captcha
  6. Pilih ‘Cari Data’
  7. Status penerima mulai dari jenis bantuan hingga peride salur akan muncul
  8. Selesai 

Demikian informasi yang dapat Anda simak terkait cara cek status penerima Bansos PKH melalui Cek Bansos Kemensos, semoga bermanfaat. 

Disclaimer: Apabila nama Anda tidak terdata di Cek Bansos Kemensos, maka dipastikan tidak akan menerima Bansos PKH. 

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
Bansos KemensosBantuan sosialpkhProgram Keluarga Harapan

Rivera Jesica Souisa

Reporter

Rivera Jesica Souisa

Editor